Brilio.net - Upaya untuk menyadarkan warga supaya tidak mudik terus dilakukan pemerintah dan warga. Salah satu cara kreatif dilakukan Didi Kempot dengan menciptakan lagu berjudul Ojo Mudik.
Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo mengatakan, lagu tersebut merupakan persembahan Didi Kempot untuk masyarakat perantau agar tidak mudik di tengah pandemi virus corona.
"Isi lagunya sangat pas untuk sosialisasi pencegahan Covid-19. Liriknya mudah dipahami masyarakat Jawa, bahasanya mudah dan sudah akrab di telinga," katanya.
Rudy -sapaan Hadi Rudyatmo- mengungkapkan, sedianya malam ini akan rekaman lagu itu. Namun, Tuhan berkehendak lain. Didi Kempot meninggal dunia pagi tadi.
Rudy mengaku, masih komunikasi dengan Didi Kempot kemarin sore. "Saya tentu syok mendengar kabar ini. Kemarin sore kami masih saling kontak. Katanya mau rekaman. Hari ini rencana ketemu saya. Kondisinya beliau itu sehat, fit," kata Rudy, dikutip dari Merdeka.com.
Rudy mengatakan dia cukup intens menjalin komunikasi dengan Didi dalam beberapa hari terakhir. Keduanya terlibat dalam penggarapan proyek lagu 'Ojo Mudik'.
Selain melibatkan Rudy, video klip dibuat menggunakan rumah dinas Loji Gandrung sebagai setting lokasi. Tokoh lain yang juga dilibatkan yaitu Kapolresta Surakarta Kombes Pol, Andy Rifai dan Dandim 0735/Surakarta, Letkol Inf Wiyata Sempana Aji.
Jika disimak dari liriknya yang tayang di YouTube, lagu tersebut berkisah tentang virus corona yang tiba-tiba datang. Selain itu juga ajakan ke masyarakat agar rajin mencuci tangan, mengenakan masker dan menjaga jarak.
Pesan penting disampaikan Didi Kempot kepada perantau agar tidak mudik. Masyarakat juga diharap memaklumi jika mudik tidak disarankan saat wabah Covid-19 melanda.
"Saya ikut nyanyi sedikit. Pembuatan video dilakukan dua pekan lalu di Loji Gandrung," pungkas Rudy.
Recommended By Editor
- 4 Julukan Didi Kempot ketika bernyanyi di atas panggung
- Kisah Didi Kempot orbitkan bocah tunanetra sebagai penyanyi
- Sukses di dunia hiburan, Mamiek & Didi Kempot meninggal di usia sama
- Didi Kempot ingin satu lagunya diterjemahkan ke bahasa Indonesia
- Didi Kempot meninggal, Jokowi: Selamat jalan Godfather of Broken Heart