Brilio.net - Tak puas hanya menjadi aktor film, artis tampan Chicco Jerikho melebarkan sayap di dunia bisnis. Inspirasinya membangun bisnis sebenarnya sudah lama ia pikirkan. Namun baru ia wujudkan dari kesuksesannya memerankan Ben dalam film Filosofi Kopi.
Hingga kini, Chicco Jerikho konsisten dengan bisnis yang dijalankannya. Tak hanya satu bisnis yang ia geluti, setidaknya lima bidang bisnis yang sukses sampai sekarang.
Kesibukan bisnisnya membuat kekayaan Chicco semakin melimpah. Nah, kira-kira bisnis apa saja sih yang membuat Chicco Jerikho makin eksis? Berikut brilio.net himpun dari berbagai sumber, Jumat (26/4).
1. Kedai Filosofi Kopi.
foto: Instagram/@filoso
Sukses membuat film bersama sutradara ternama Angga Dwimas Sasongko, Chicco Jerikho mewujudkan kedai Filosofi Kopi ke dalam dunia nyata. Ia juga berpartner dengan lawan mainnya, Rio Dewanto. Filosofi Kopi juga kerap digunakan untuk kegiatan anak muda seperoti talkshow dan konser musisi ternama ibu kota. Hingga kini, kedai Filosofi kopi tetap digandrungi anak muda di berbagai kota besar di Indonesia.
2. Filosofi Kopi Apparel.
foto: Instagram/ @filosofikopi
Filosofi kopi ternyata membawa berkah yang bertubi-tubi. Keberhasilan Kedai Filosofi Kopi ternyata membuat Chicco dan partner membuat bisnis cabang. Bisnis tersebut adalah bisnis marchendise Filosofi Kopi yang juga ada di film. Seperti kaus, kemeja, topi dan lain-lain. Bisnis ini juga konsisten mengeluarkan pruduk baru dengan desain yang otentik.
3. Bonga-bonga.
foto: Instagram/ @bongabongalapo
Bonga-bonga adalah nama bisnis Chicco Jerikho bersama partner bisnis di Kedai Filosofi Kopi. Namun, kali ini bersama istri Angga Dwimas Sasongko, Anggia Kharisma. Bisnis ini berupa lapo halal, di mana semua orang bisa mencicipi masakan yang ada di restoran tersebut. Mereka menggaet Rahung Nasution untuk menjadi koki di lapo tersebut.
4. CJ Tomyum.
foto: Instagram/ @cjtomyum
Seperti namanya, restoran milik Chicco Jerikho menghadirkan Tomyum sebagai menu utama. Restoran ini berada di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan. Restoran ini merupakan cabang dari bisnis yang sama di Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Chicco Jerikho sudah memulai bisnis ini dari 8 tahun yang lalu bersama keluarganya.
5. Produser Film.
foto: Instagram/@visinemaid
Seperti tak ada habisnya, proyek bisnis Chicco Jerikho yang melibatkan Angga Dwimas Sasongko. Ia sukses menjadi produser film naungan Visinema. Sudah banyak film yang sukses, mulai dari jumlah penonton yang sangat banyak hingga berbagai penghargaan. Film tersebut meliputi Surat Dari Praha, Keluarga Cemara dan Love For Sale.
Recommended By Editor
- Usia 6 bulan, ini 9 momen seru anak Chicco-Putri liburan di Bali
- Jadi ibu baru, ini 8 momen Putri Marino bersama putrinya
- 10 Potret Chicco Jerikho saat mengendarai motor gede, makin macho
- Ini arti nama Surinala anak Chicco Jerikho dan Putri Marino
- Chicco Jerikho dikaruniai anak pertama, ini foto menggemaskan bayinya