Brilio.net - Memiliki segudang jadwal syuting yang padat tidak membuat beberapa artis ini melupakan masalah pendidikannya. Di tengah kesibukannya sebagai artis, mereka tetap fokus menimba ilmu. Bahkan mereka harus pintar membagi waktu antara pendidikan dan pekerjaan.

Seperti contohnya, ada Prilly Latuconsina yang belum lama ini mampu menyelesaikan pendidikan kuliahnya dengan hasil yang membanggakan. Wanita berusia 25 tahun ini tetap memprioritaskan pendidikan formal tanpa mengganggu sepak terjangnya di dunia hiburan.

Tak hanya Prilly, masih ada juga sederet pesinetron lain yang mampu meraih prestasinya semasa kuliah. Tak main-main, mereka mampu memperoleh predikat cumlaude saat menyelesaikan pendidikannya.

Siapa saja mereka? Simak selengkapnya dalam ulasan brilio.net dari berbagai sumber pada Rabu (8/12).

1. Prilly Latuconsina.

pesinetron raih predikat cumlaude © Instagram

foto: Instagram/@prillylatuconsina96

Pesinetron cantik Prilly Latuconsina tengah berbahagia lantaran akhirnya telah resmi menyandang gelar Sarjana Ilmu Komunikasi di London School of Public Relations atau LSPR. Pemain sinetron Ganteng Ganteng Serigala itu baru saja melaksanakan prosesi wisuda di LSPR Transpark Bekasi, Senin (6/12).

Segala pengorbanan dan kerja keras Prilly selama tiga setengah tahun sudah terbayarkan dengan mendapatkan indeks prestasi kumulatif memuaskan serta nilai A dalam sidang skripsi. Tak hanya itu, Prilly juga mendapatkan beasiswa S2 setelah menjadi lulusan terbaik.

2. Felicya Angelista.

pesinetron raih predikat cumlaude © Instagram

foto: Instagram/@/felicyangelista_

Aktris Felicya Angelista berhasil mendapatkan gelar Sarjana Ekonomi dari Institut Bisnis Nusantara. Menariknya, dirinya diwisuda saat tengah mengandung anak pertamanya dengan Caesar Hito. Kendati demikian, tak menjadi halangan bagi Felicya untuk bisa meraih nilai cumlaude.

3. Mikha Tambayong.

pesinetron raih predikat cumlaude © Instagram

foto: Instagram/@miktambayong

Tak hanya piawai dalam berakting, pemeran Tasya dalam sinetron Kepompong ini juga berhasil meraih predikat cumlaude. Mikha Tambayong menyelesaikan pendidikannya di Universitas Pelita Harapan dengan gelar Sarjana Hukum.

Kini ia pun telah lulus S2 program International Executive Master of Management setelah mengikuti short course di Harvard University. Mikha berhasil membuktikan dirinya adalah artis yang pintar dan berbakat.

4. Alyssa Soebandono.

pesinetron raih predikat cumlaude © Instagram

foto: Instagram/@ichasoebandono

Selanjutnya ada Alyssa Soebandono yang kini telah menjadi ibu dua anak. Saat usianya masih 21 tahun, Alyssa sudah mendapatkan gelar sarjananya dari Universitas Monash, Australia.

Selanjutnya, aktris yang menjadi istri Dude Herlino ini langsung meneruskan S2 jurusan Corporate Communication di London School Public relation (LSPR), Jakarta. Lagi-lagi Icha, panggilan akrabnya, lulus dengan predikat Cumlaude dan sudah bergelar 'Master' di usianya yang kala itu baru 22 tahun.

5. Cinta Laura.

pesinetron raih predikat cumlaude © Instagram

foto: Instagram/@claurakiehl

Cinta Laura memang terkenal dengan image cantik dan pintar. Perempuan blasteran Jerman dan Indonesia ini berhasil lulus dari Columbia University di Amerika Serikat.

Hebatnya, Cinta Laura lulus dengan IPK hampir sempurna yakni 3,9. Akademik yang berprestasi juga diimbangi Cinta Laura dengan bakat hebatnya dalam berakting dan bernyanyi sehingga ia menjadi salah satu artis multitalenta Tanah Air.

6. Febby Rastanty.

pesinetron raih predikat cumlaude © Instagram

foto: Instagram/@febbyrastanty

Mantan personel Blink itu berhasil menyelesaikan pendidikannya di Fakultas Hukum, Universitas Indonesia dalam kurun waktu 3,5 tahun. Tidak hanya itu, Febby Rastanty juga sukses meraih predikat cumlaude.

7. Marcel Chandrawinata.

pesinetron raih predikat cumlaude © Instagram

foto: Instagram/@marcelchandra

Marcel Chandrawinata yang merupakan saudara kembar dari Mischa Chandrawinata ini juga termasuk seleb yang mementingkan pendidikan. Terbukti Marcel berhasil menyelesaikan kuliah jurusan Teknik Industri di Universitas Pelita Harapan dan menjadi lulusan terbaik di jurusannya.