Brilio.net - Selebgram kontroversial Awkarin tengah menjadi sorotan warganet. Kali ini, pemilik nama lengkap Karin Novilda ini harus berhadapan dengan personel Duo Bunga yakni Lucinta Luna. Kedua sosok fenomenal ini bersitegang lantaran Awkarin mengunggah postingan di Instagram dengan menyindir nama Lucinta Luna.

Postingan Awkarin pada kemarin Senin (21/5) disebut menjadi pemicu Lucinta Luna geram. Brilio.net telah melansir dari akun Instagram selebgram Awkarin pada Selasa (22/5), berikut postingannya.

 LL x aw  2018 brilio.net
foto: Instagram/@awkarin

"Period day 2. sakitnya. minta. ampun. gua gangerti lagi kenapa lucinta pengen bisa datang bulan. sakitnya. luar biasa.ini foto sok manis, tenang, dan aesthetic demi kebutuhan feeds. aslinya. mondar mandir mules, ditongkrongin gakeluar apa apa.
dear ka lucinta, trust me, kayanya enakan wajib solat jumat setiap minggu sekali daripada ngerasain sakitnya datang bulan :)," tulis Awkarin pada foto unggahannya di Instagram.

Rekan duet Young Lex ini membagikan curahan hatinya saat melewati masa haid hari kedua. Dalam postingannya, Awkarin mempertanyakan mengapa Lucinta Luna disebut ingin merasakan datang bulan. Bukan hanya itu, Awkarin juga menyebut lebih enak salat jumat tiap seminggu sekali dibandingkan merasakan datang bulan.

Postingan Awakarin ini mendapat tanggapan dari Lucinta Luna. Melalui Instagram Storiesnya, Lucinta Luna menuliskan pesan kepada Awkarin terkait postingannya.

 LL x aw  2018 brilio.net
foto: Instagram/@lucintaluna

"Dear @awkarin Kangen ya sama Kaka Lucinta Luna. Lusa kk balik. Kk samperin rumahmu. Sediakan anjing buldok puluhan ya panutanku yang rela antri nunggu giliran minta foto bareng Queen Lucinta Luna," ajak Lucinta Luna.

Tak berhenti di situ, personel Duo Bunga ini menambahkan bahwa Awkarin terlihat mencari sensasi dengan menyeret namanya di postingan.

"I know u dek buat berita abal-abal karena semua yang berkaitan ttg Lucinta Luna pasti bakal rame kan Hihihihi," kata Lucinta Luna.

Awkarin tak tinggal diam, ia membalas santai tanggapan Lucinta Luna di Instagram Storiesnya.

 LL x aw  2018 brilio.net
foto: Instagram/@awkarin

"Buldok tuh apa si ka? adek taunya bulldog :( @lucintaluna," tanggapan singkat Awkarin.

Awkarin terlihat menanggapi respons Lucinta Luna seperti postingan Instagram Storiesnya. Awakrin menyebut siap menerima kehadiran Lucinta Luna. Ia akan memberikan makanan dan susu khusus untuk ibu hamil.

 LL x aw  2018 brilio.net
foto: Instagram/@awkarin

Postingan ini menjadi viral di jagat maya. Respons beragam muncul dari warganet. Sebagian dari mereka menuding perselisihan Lucinta Luna dan Awkarin adalah settingan. Sebelumnya, Awkarin dan Lucinta Luna pernah bertemu di sebuah kesempatan. Mereka sempat mengabadikan foto bersama dan diunggah di media sosial.

 LL x aw  2018 brilio.net
foto: Instagram/@awkarin

"Heleh. Gimmick. Settingan. Kmaren2 juga abis poto bareng," ungkap akun @arkana_id.

Kendati demikian ada warganet yang menyebut hal tersebut hanyalah candaan dan bukan gimmick.

"Engga ko ga settingan, awk niatnya cuma becandaan eh LL baper. emg dr awal juga awk tuh suka bgt ledekin LL," komentar dari akun @nindiavica25.

Bukan hanya itu, banyak pula yang menyebutkan bahwa keduanya mencari panggung dengan sensasi.

"Hallah paling juga settingan???? tmnan tetiba hujat2an, biar 22nya mkn melejit..," kata akun @meiby_suatan.

"Mari kita saksikan adegan selanjutnya........setuju g kawan," pungkas akun @ombakwahnata.