Brilio.net - Kabar bahagia baru saja menghampiri Sivia Azizah. Selebriti yang kerap disapa Sivia kini resmi menjadi menikah pada hari Sabtu (18/6). Kabar bahagia yang kini telah menyelimuti Sivia diunggahnya melalui media sosial Instagram pribadi miliknya @siviazizah.
Sebelum Sivia memberikan kabar bahagianya itu, terdapat video viral yang telah tersebar. Video tersebut diunggah oleh salah satu pengguna akun TikTok yaitu @demiapezik.
Pada video tersebut Sivia tampak menggunakan baju pengantin dengan adat Minang dan bernuansa silver. Kabar pernikahan Sivia, pastinya membuat teman dan penggemar kaget.
Pasalnya, Sivia tidak pernah sedikit pun memberikan tanda-tanda bahwa dirinya akan menikah dalam waktu dekat. Tidak hanya itu saja, profil ataupun nama dari sang suami tidak diumbar oleh mantan personil Blink.
foto: Tiktok/@demiapezik
Melalui unggahan di media sosial instagramnya, Sivia hanya mengunggah beberapa momen pernikahannya dengan keterangan "Always & Forevermore. 18.6.22," tulis Sivia Azizah dikutip brilio.net, dari instagram @siviazizah, Minggu (19/6).
Namun, pada beberapa waktu yang lalu identitas dari sang suami Sivia telah diketahui. Melalui sebuah video yang diunggah oleh akun Tik Tok @demiaperzik, menyebutkan bahwa sang suami bernama Pria Hardie.
"Alhamdulillah semoga samawa brader @pria_hardie dan istri," tulis akun @demiapezik, dalam keterangan video yang dikutip brilio.net, Minggu (19/6).
Sang suami diketahui berusia 35 tahun dan merupakan seorang lulusan S2 dari University of West London dan Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya.
foto: Instagram/@siviazizah
Sementara itu, identitas sang suami yang sudah terbongkar ke publik, menjadi sorotan bagi para netizen. Beberapa netizen justru salah paham dengan nama Pria Hardie.
"Nama suami kamu siapa? Pria. Iya dia pria, tapi namanya siapa?" tulis akun @atqiyaaa.
"Mungkin dia pilih pria jadi suaminya karena merasa yakin bisa jadi imamnya," tulis akun @mumunmulyati30.
"The real menikahi Pria," tulis akun @zaza.
"Namanya ternyata emang pria dari tadi udah nyari wkwk," tulis @magerr.
Bahkan sejumlah netizen juga memberikan doa untuk Sivia dan Pria agar rumah tangganya tetap langgeng.
"Ternyata ini sosok dibalik album Camellia. Samawa yaa," tulis akun @jana.com.
" Semoga samawa ka viaa," tulis @bagibagitehpelangsing.
"Doain yang terbaik aja," tulis @apaajalaya.
Recommended By Editor
- Beredar video Sivia Azizah eks Blink menikah, kejutkan kawan dan fans
- 10 Gaya hijab hypebeast Sivia Azizah, pesonanya makin terpancar
- Mengulik "Love Spells", album perdana Sivia kisahkan pendewasaan diri
- Potret 10 seleb jebolan Idola Cilik dulu dan sekarang, manglingi
- 10 Gaya OOTD Sivia Azizah, bisa jadi inspirasi perempuan berhijab