Brilio.net - Pasangan pengantin baru Lesty Kejora dan Rizky Billar mengungkapkan perasaan pasca menjadi suami istri. Dalam acara tasyakuran pernikahan, Lesty dan Rizky mengaku ada banyak perubahan yang mereka temukan setelah menikah. Salah satunya dengan momen bangun tidur yang diungkapkan Rizky Billar.

Melalui siaran langsung di Indosiar pada Minggu (30/6), terlihat pasangan seleb itu melakukan obrolan dengan para host. Ketika menjawab pertanyaan, Rizky juga menjelaskan mengenai cara Lesty Kejora saat membangunkannya. Rupanya Lesty memiliki cara tersendiri yang membuat Rizky terkejut. Momen ini sempat dialami Rizky beberapa waktu yang lalu.

"Gue sudah janjian sama dia, bangunin kakak jam 9 ya, kakak ada janji, ada kerjaan, oke dibangunin jam 9, banguninnya begini, kakakbangun.., terus meluk, ya tidur lagi gue, tidur sejam lagi," ungkap Billar.

Cara Lesty bangunkan Rizky Billar  YouTube

foto: YouTube/Indosiar

Ya, cara lembut yang ditunjukkan Lesty ini justru diakui Rizky membuatnya jadi gemas. Hal ini pun juga menarik perhatian para host. Meski begitu, Lesty juga menjelaskan mengenai alasan di balik caranya membangunkan sang suami. Pedangdut itu mengatakan, bahwa ia lebih menyukai cara yang lembut. Ia juga menambahkan bahwa ia tidak suka dengan cara yang mengagetkan, terlebih lagi dengan cara mencipratkan air ke wajah orang yang sedang tertidur.

"Soalnya dede itu suka sakit hati kalau dibangunin tapi dikeplak-keplak, gak suka kalau dibangunin gitu," jawab Lesty.

Cara Lesty bangunkan Rizky Billar  YouTube

foto: YouTube/Indosiar

Tak hanya itu saja, Lesty dan Rizky Billar juga mengungkapkan kebahagiaannya pasca menikah. Pasangan yang dipanggil Leslar ini pun merasa bersyukur dapat melanjutkan hubungan bersama sebagai pasangan suami istri.

"Alhamdulillah semuanya diberikan kelancaran, kemudahan," jelas Rizky Billar dalam momen tersebut.