Rano Karno pun flashback dengan perjalanan karier pria berketurunan Tionghoa tersebut. Kendati bukan pemeran utama, pria yang kini bernama Salman Al Farisi tersebut punya andil besar dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan. Disebutkan Rano Karno, jika Salman Al Farisi merupakan sosok yang turut membangun rumah kediaman Si Doel di sinetron.

koh ahong meninggal dunia © berbagai sumber

foto: YouTube/RCTI - LAYAR DRAMA INDONESIA

"Dan rumah ini, rumah Si Doel ini, adalah juga jerih payah dia. Dia membangun ini, bahkan untuk membuat urat-urat saja, kita tiga kali gagal. Longsor sampai tiga kali. Dan karena tanggung jawabnya dia, dia kerjakan semua, walaupun tak ada tambahan biaya waktu itu," terangnya.

Rano Karno pun mengenang pemeran Koh Ahong sebagai sosok yang profesional. Meski pada awalnya Salman Al Farisi menolak menjadi bintang karena tak piawai berperan di sinetron, namun ia mampu membuktikan jika aktingnya sebagai Koh Ahong tak kalah apik dengan aktor maupun aktris yang membintangi.

"Pada awal saya ajak dia main di Si Doel kaget dia. Dia bilang 'waduh bang, saya nggak bisa main film'. Karena itulah, begitu dia tampil orang kaget. Ada seorang tokoh Cina yang tidak pandai berakting, tapi bisa main di televisi," tambah Rano Karno.

Namun, hingga kini belum diketahui penyebab meninggalnya pemeran Koh Ahong. Rano Karno mengungkapkan jika sebelum menghembuskan nafas terakhir, pemeran Koh Ahong sempat tak sadarkan diri di rumah sakit selama tiga bulan.