Brilio.net - Para BLINK, fans BLACKPINK baru-baru ini mendapat kabar gembira. Pasalnya girl group favorit mereka akan berkolaborasi dengan penyanyi ternama Lady Gaga. Diketahui kalau mereka bakal berkolaborasi untuk lagu berjudul Sour Candy.

Dilansir brilio.net dari kapanlagi.com, Kamis (28/5), setelah menunggu lama, akhirnya baru terungkap bahwa lagu ini akan dirilis bersama album Lady Gaga yang bertajuk CHROMATICA. Album ini akan dirilis pada hari Jumat (29/5) besok.

Tentunya kolaborasi ini membuat sebagian fans bertanya-tanya apa alasan Lady Gaga mengajak BLACKPINK untuk berkolaborasi. Pelantun Bad Romance ini pun memberikan alasannya saat diwawancarai oleh tvgroove Jepang.

Instagram/@ladygaga  2020 brilio.net

foto: Instagram/@ladygaga

Kolaborasi antar sesama penyanyi tentu telah menjadi hal biasa di industri musik. Namun hal ini merupakan pertama kalinya bagi Lady Gaga untuk berkolaborasi dengan BLACKPINK.

"Ketika aku mencoba menghubungi mereka kalau ingin mengerjakan lagu bersama, mereka sangat bahagia dan menjadi termotivasi. Bagiku itu adalah kolaborasi yang sangat menarik. Mereka adalah wanita muda yang cantik dan sangat berbakat. Kami akan bersenang-senang bersama lewat lagu ini," ucap Lady Gaga.

Lebih lanjut, Lady Gaga mengaku kagum dengan suara para member BLACKPINK. Ia juga mengatakan sangat suka dengan unsur bahasa Korea dalam lagu tersebut.

"Saya senang mendengar mereka menafsirkan lagu dalam bahasa Korea dan aku berkata kalau mereka sangat kreatif dan menyenangkan. Aku kagum ketika mendengar suara mereka. aku bangga menjadi anggota kelima BLACKPINK (di lagu ini)," pungkasnya.