Brilio.net - Ajang pencarian bakat musik Liga Dangdut Indonesia telah menemukan jawaranya. Final Liga Dangdut Indonesia telah digelar pada Senin (14/5) hingga Selasa (15/5) dini hari ini cukup menarik perhatian pecinta musik dangdut. Persaingan dua finalis antara Rara dan Selfi begitu ketat dalam merebut hati penonton.

Berdasarkan hasil voting SMS dari para penonton, Selfi telah meraih angka lebih tinggi dibanding Rara. Selfi berhasil meraih gelar juara Liga Dangdut Indonesia dengan perolehan SMS 52,41 persen. Sementara Rara memeroleh 47,59 persen SMS dari penggemarnya.

Bukan hanya kemenangan Selfi yang menjadi sorotan dari penonton. Ketidakhadiran salah satu dewan juri yang kerap hadir di Liga Dangdut ikut jadi buah bibir. Inul Daratista memilih absen dari perhelatan akbar Liga Dangdut Indonesia. Hal tersebut jadi perbincangan hangat karena saat yang sama, pedangdut Rhoma Irama hadir menjadi tamu.

inul vs rhoma  2018 brilio.net
foto: Instagram/@pemirsaindosiar

Para finalis, Rara dan Selfie berkolaborasi dengan Rhoma Irama. Ketidakhadiran Inul Darastista dalam puncak final Liga Dangdut Indonesia ini dikaitkan dengan Rhoma Irama. Usai pemenang diumumkan meski tak hadir di lokasi, istri dari Adam Suseno ini mengucapkan selamat kepada para finalis. Tak hanya itu, melalui akun Instagram Inul Daratista ikut mencurahkan perasaan hatinya yang absen di final.

inul vs rhoma  2018 brilio.net
foto: Instagram/@inul.d

"Selamat buat ke 2 princess pemenang liga dangdut RARA dan SELFI kesayangan bunda inul. Semoga ke depan kalian bisa berjaya di industri music indonesia. Selamat dan sukses ya," ucapan selamat untuk para finalis.

inul vs rhoma  2018 brilio.net
foto: Instagram/@inul.d

Inul tak lupa memberikan pesan positif kepada Rara dan Selfi, "jadilah macan panggung yg sesungguhnya sebagai bukti kalian bukan artis instan jebolan kompetisi, tunjukkan kwalitas dan kemampuanmu dgn selalu memberikan warna tampilan yg selalu berbeda dan spectakuler agar kamu selalu di ingat oleh fans yg mengidolakanmu."

inul vs rhoma  2018 brilio.net
foto: Instagram/@inul.d

"Hadiah rupiah dan piala bergilir memang perlu buat Apresiasi kerja keras kita saat berlomba, tapi kalian hrs ingat bahwa PENGAKUAN PUBLIK atas kwalitas kita dlm penggung hiburan yg memukau itu lebih penting," ungkap Inul.

inul vs rhoma  2018 brilio.net
foto: Instagram/@inul.d


"Mau dangdut academi, mau liga dangdut bagiku sama sj semua hanya beda nama tapi visi misi dan tujuan nya sama yaitu membuat dangdut berjaya dan berwarna sepanjang masa, terlepas antara sang senior dan junior yg bersebarangan dlm berdangdut itu hanya hal yg tak perlu dipermasalahkan, semua disikapi dewasa dan ikhlas," tambah Inul.

inul vs rhoma  2018 brilio.net
foto: Instagram/@inul.d


"Duniaku adalah dangdut. Aku sukses dr dangdut. Sampai kapanpun aku ttp cinta dangdut. Terlepas ada jarak tentang dia dan aku semua disikapi dewasa dan bijak, selalu hormat pd yg tua. Dan bersama membuat dangdut besar dgn cara kita masing-masing," tutup Inul pada postingannya.

Tak berhenti di situ, postingan Inul Daratista ini mendapat respons beragam dari warganet. Banyak warganet yang mempertanyakan ketidakhadiran Inul dalam ajang dangdut. Tak ingin menutupi, Inul terbuka dengan membalas pertanyaan warganet di kolom komentar.

inul vs rhoma  2018 brilio.net

foto: Instagram/@inul.d

"Aku ga ikutan result mas. Bapakne msh ora gelem sepanggung ama aku jd kudu ngalah dan ikhlas sj yg penting indosiar acarane sukses, aku duduk manis wae nunggu omzet karaoke hari ini leyeh2 nyantai nikmati hidupp hahaha," balas Inul kepada komentar akun @edotajir.

Beberapa tahun ke belakang, Inul Daratista dan Rhoma Irama sempat memiliki hubungan tak baik karena kontroversi goyang ngebor. Inul menjadi pedangdut pendatang baru yang mengenalkan goyang ngebor, kendati demikian Rhoma Irama merasa tak pantas. Kasus tersebut telah berakhir dengan permintaan maaf dan damai. Namun, keduanya terlihat jarang tampil dalam panggung sama sampai sekarang.