Brilio.net - Perdebatan panjang tentang anak seleb Bollywood yang bisa masuk dunia akting dengan mudah berkat koneksi dan nama keluarga yang kuat di India, memang sedang ramai diperbincangkan. Isu ini semakin santer terdengar tatkala kepergian Sushant Singh Rajput yang begitu mendadak.

Faktanya, banyak seleb Bollywood yang terkenal sekarang merupakan anak atau saudara dari keluarga tokoh berpengaruh di industri perfilman India. Meski begitu, ada juga anak bintang top di Bollywood yang tidak mengikuti jejak karier orangtuanya.

Sebut saja Shweta Bachchan Nanda, anak dari Big B atau Amitabh Bachchan yang tidak terjun ke dunia akting seperti ayahnya. Dia memilih jalur karier lain yang mengantarkan dirinya pada kesuksesan.

Nggak hanya Shweta Bachchan, ada anak seleb lain yang juga nggak mengikuti jejak karier orangtuanya di dunia hiburan. Penasaran? Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Kamis (23/7).

1. Rhea Kapoor.

anak aktor bollywood nggak ikut jejak karier Instagram

foto: Instagram/@rheakapoor

Memiliki seorang ayah yang menjadi aktor top di India, yaitu Anil Kapoor, tentu sesuatu berkah tersendiri. Meski sang ayah merupakan bintang top, Rhea Kapoor ternyata tidak memilih mengikut jejak kariernya. Padahal saudaranya seperti Sonam Kapoor dan Harshvardhan Kapoor adalah seleb yang juga terbilang hits.

Rhea Kapoor memilih jalan kariernya sebagai seorang produser. Dia telah memproduseri film Aisha, Khoobsurat, dan Veere Di Wedding. Rhea Kapoor juga seorang stylist yang memiliki brand fashion bersama dengan Sonam Kapoor.

2. Riddhima Kapoor Sahni.

anak aktor bollywood nggak ikut jejak karier Instagram

foto: Instagram/@riddhimakapoorsahniofficial

Nama Riddhima Kapoor Sahni cukup familiar dan populer di India. Dia adalah putri pertama dari pasangan Rishi Kapoor dan Neetu Kapoor. Dia juga memiliki seorang adik laki-laki yang terkenal, yaitu Ranbir Kapoor.

Meski namanya cukup familiar, Riddhima tidak terjun ke dunia akting. Dia adalah seorang desainer interior yang menggemari olahraga yoga. Dia juga menjual perhiasan dengan berbagai desain yang menarik di Instagram pribadinya.

3. Shweta Bachchan Nanda.

anak aktor bollywood nggak ikut jejak karier Instagram

foto: Instagram/@shwetabachchan

Shweta Bachchan Nanda adalah putri dari superstar Bollywood Amitabh Bachchan dan Jaya Bachchan. Nggak seperti saudaranya, Abhishek Bachchan dan adik iparnya Aishwarya Rai, perempuan yang telah memiliki anak ini justru membuka bisnisnya sendiri.

Shweta memiliki brand fashion yang telah dia rilis lama. Selain itu Shweta juga seorang penulis dan ikon mode. Melansir dari GQIndia.com, Shweta menggandeng Monisha Jaising untuk meluncurkan merek fashion MXS. Dia juga pernah menerbitkan novel berjudul Paradise Towers, sebagai debut pertamanya sebagai seorang penulis.

4. Anshula Kapoor.

anak aktor bollywood nggak ikut jejak karier Instagram

foto: Instagram/@anshulakapoor

Anshula merupakan anak Boney Kapoor dari pernikahannya sebelum meminang Sridevi. Meskipun saudara sambungnya yaitu Janhvi Kapoor mengikuti jejak karier orangtuanya, berbeda dengan Anshula.

Melansir dari GQIndia.com, Anshula bekerja di di Google sebagai perwakilan untuk AdWords, dan sebagai Manajer Operasi brand olahraga HRX, milik Hrithik Roshan. Anshula juga pendiri Fankind, platform penggalangan dana untuk amal.

5. Krishna Shroff.

anak aktor bollywood nggak ikut jejak karier Instagram

foto: Instagram/@kishushroff

Saat saudaranya Tiger Shroff menjadi bintang laga hebat di India, Krishna Shroff justru tidak tertarik berkarier sebagai aktor. Dia bersama kakaknya, justru mendirikan gym Matrix MMA (Mixed Martial Arts) di Mumbai. Berdirinya gym tersebut bertujuan mempromosikan MMA dan pelatihan fungsional di seluruh India.

Melansir dari GQIndia.com, Krishna pernah mengatakan seputar kariernya, "Ketika berbicara tentang akting, saya selalu sangat jelas sejak awal bahwa itu bukan sesuatu yang menggelitik saya. Saya bukan orang yang suka di depan kamera,” tuturnya.

6. Rahul Bhatt.

 

Putra Mahesh Bhatt ini memilih karier sebagai instruktur fitness selebritis yang sudah terkenal. Rahul berhasil membantu seleb membentuk badannya. Sebut saja Aamir Khan yang saat itu tampil sebagai Mahavir Singh Phogat di film Dangal.

7. Shaheen Bhatt.

anak aktor bollywood nggak ikut jejak karier Instagram

foto: Instagram/@shaheenb

Anak Mahesh Bhatt yang juga tidak mengikuti jejak kariernya di dunia akting adalah Shaheen Bhatt. Berbeda dengan adiknya Alia Bhatt, Shaheen telah bekerja sebagai asisten direktur untuk film Raaz 3: The Third Dimension. Ia juga salah satu penulis skenario dalam Ajay Devgn's Son of Sardaar.