Sepeninggal Sapri, Dolly bersyukur jika masih banyak teman-teman almarhum Sapri yang masih peduli dengan keluarganya.
"Alhamdulillah ada Raffi Ahmad untuk anak anaknya ya. Untuk anak pertama sampai lulus SD. Cuma untuk uang buku atau apa kita pribadi," jelas Dolly.
Sebagai paman, Dolly masih turun tangan secara langsung menutupi kekurangan-kekurangan kebutuhan keponakannya. Hal tersebut dilakukan lantaran Dolly berjanji akan menjaga anak almarhum.
"Sampai sekarang anaknya Bang Sapri, meski nggak banyak, saya selalu memberi support. Jadi insya Allah lah saya bisa berjuang buat jaga anak almarhum," ucap Dolly.
Salah satu warisan yang tetap dilanjutkan Dolly adalah warung soto yang mereka buka bersama-sama. Dolly terus berjuang agar warung soto itu tetap bertahan.
"Buat kehidupan sekarang karena kita jual makanan, insya Allah nggak sampai lapar lah. Jadi gimana caranya soto ini jangan sampai tutup, karena ini peninggalan almarhum lah," pungkas Dolly.
Recommended By Editor
- Momen Raffi Ahmad makan bareng Jokowi dan rekan artis, posisi duduk dengan Yuni Shara tuai atensi
- Parasnya disebut bak seumuran sama anak, 11 potret lawas Amy Qanita ini manglingi abis
- Curhat Rafathar dipukul teman sekolah, cara Raffi Ahmad nasehati buah hatinya ini bikin salut
- Artis cilik lawan main Raffi Ahmad di sinetron pilih vakum, ini 11 potretnya yang kini jadi santri
- Curhat pilu Dimas Ahmad sebelum kenal Raffi Ahmad, sempat direndahkan saudara kini malah minta bantuan