Brilio.net - Sidang perceraian Ruben Onsu dan Sarwendah kembali digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada hari ini, Rabu (21/8). Pada sidang kali ini beragendakan keterangan dari saksi. Ruben Onsu dan Sarwendah itu menghadirkan 2 orang saksi yakni karyawannya, Arif dan Lala.

Tapi demikian, yang bersangkutan tak hadir hanya diwakilkan oleh pengacara masing-masing. Minola Sebayang, pengacara Ruben ikut buka suara terkait hubungan sang klien dengan Sarwendah yang kini sedang berada di ujung tanduk. Rupanya terungkap, jika sudah 6 bulan Ruben Onsu pisah rumah dengan sang istri. Namun, presenter Brownis tak pernah lupa akan tanggung jawab sebagai ayah.

kubu ruben onsu tanggapi isu rebutan anak  instagram

kubu ruben onsu tanggapi isu rebutan anak
Instagram/@ruben_onsu

"Masih. Karena anak itu, kan enggak ada mantan anak. Jadi tetap, Ruben bertanggung jawab terhadap anak itu, seperti biasa. Jadi anak-anak ini nggak merasakan bahwa ada sesuatu yang sedang terjadi kepada kedua orangtuanya," kata Minola Sebayang, seperti dilansir brilio.net dari liputan6.com, Rabu (21/8).

Terkait anak-anaknya yang tinggal bersama Sarwendah, Minola pun memberikan alasannya. Tak lain, karena kedua anaknya masih di bawah umur sehingga masih membutuhkan pengawasan dari sang ibunda.

"Yang penting anak-anaknya ikut Wendah. Anak-anak ini masih di bawah umur, pasti kan, tentu karena di bawah umur, di mana ibunya, di situlah dia. Itu lebih aman. Meskipun kalau ada apa-apa, sebagai seorang ayah Ruben pasti perannya juga akan tetap ada," urainya.

Tetapi demikian, dia tak tahu menahu soal keputusan ketiga anak Ruben yang pilih bersama Sarwendah apakah berdasarkan hasil diskusi atau diwarnai keributan. Begitupun dengan anak sambungnya, Betrand Peto yang kini tinggal bersama eks girlband Cherrybelle.

kubu ruben onsu tanggapi isu rebutan anak  instagram

kubu ruben onsu tanggapi isu rebutan anak
Instagram/@sarwendah29

"Saya nggak pernah tahu karena saya nggak pernah diinformasikan terkait dengan apa itu hasil diskusi, apakah ada rebutan," Minola Sebayang menyambung seraya memastikan komunikasi kliennya dengan Sarwendah lancar.

Dia hanya memastikan hubungan Ruben Onsu dan ketiga anaknya tak ada kendala sama sekali. Bahkan, komunikasi yang terjalin pun masih sangat baik. Seperti beberapa waktu lalu, ketiga anaknya memberikan kejutan untuk ulang tahun Ruben Onsu.

"Tapi yang penting inilah, apa yang teman-teman lihat, Ruben masih tetap memiliki hubungan dan komunikasi yang baik dengan anak-anaknya. Itulah yang terjadi (Betrand ikut Sarwendah)," ujar Minola Sebayang menambahkan.