1. Tanpa baby sitter.

pola parenting Nikita Willy  Instagram

foto: Instagram/@nikitawillyofficial94

Sebagai ibu baru, Nikita tentu ingin memberikan yang terbaik bagi putranya yang akrab dipanggil baby Izz. Ia pun membesarkan anak pertamanya tanpa bantuan baby sitter. Kelebihan pola parenting ini adalah orang tua dapat menjadi lebih dekat dengan anaknya.

Selain itu, orang tua dapat memastikan secara langsung semua kebutuhan anak terpenuhi dengan baik. Fokus mengurus buah hati, wanita 28 tahun ini memilih untuk libur sementara dari aktivitas syuting sinetron. Meski begitu, Nikita Willy tetap menerima tawaran syuting iklan.

2. Melatih anak tidur sendiri.

pola parenting Nikita Willy  Instagram

foto: Instagram/@nikitawillyofficial94

Pola parenting Nikita Willy yang ini cukup menarik perhatian. Sejak Baby Izz berusia empat bulan, Nikita Willy sudah ajarkan sang buah hati untuk tidur sendiri. Niki dan suami bahkan sampai menyewa jasa coach khusus untuk melatih anak tidur agar tidak rewel atau tiba-tiba terbangun dan menangis di tengah tidurnya.

"Dia kan sleep train jadi awalnya dia bangun terus setiap dua jam tiga jam, tapi pas di sleep train dia lama-lama tidur sampai delapan sembilan jam atau sepuluh jam gitu, ada sleep trainernya" tutur Nikita Willy dikutip dari kanal YouTube AH milik Atta Halilintar.

Nikita sendiri melepas Issa tidur sendiri bukan tanpa alasan. Ia dan suami mempertimbangkan manfaat yang akan didapat di masa depan. Mengajarkan anak tidur sendiri dan makan sendiri sejak usia bayi dapat membuat anak mandiri sejak dini. Anak akan terbiasa melakukan hal-hal pribadinya secara mandiri tanpa takut untuk ditinggalkan oleh orang tua.

3. Terapkan MPASI BLW.

pola parenting Nikita Willy  Instagram

foto: Instagram/@nikitawillyofficial94

Pertama kali makan makanan MPASI, Baby Izz langsung dibiarkan makan sendiri. Melalui video yang dibagikan Nikita di Instagram, terlihat bahwa baby Izz sudah bisa makan paha ayam di usia 6 bulan. Namun, tentunya dengan pendampingan Nikita Willy dan sang suami.

"6 bulan kurang seminggu Izz starts makan pastinya dengan izin dokter anak," Jelas Nikita Willy.

Ternyata, Nikita Willy memiliki alasan tersendiri membuat menu makanan berupa paha ayam secara utuh untuk sang anak. Dia menerapkan Baby Led Weaning (BLW) sebagai metode untuk memfasilitasi perkembangan motorik mulut. Untuk melakukan itu, Nikita Willy sudah belajar dan mengikuti kelas terlebih dahulu.

"Aku ikut workshop untuk BLW, virtual course, dan baca buku baby led weaning supaya yakin untuk menerapkan metode tersebut," terangnya.

Nikita Willy memilih metode MPASI baby Izz bukan tanpa alasan. Hal itu dilakukan karena keluarga mereka sering traveling. Sehingga metode itu dianggap bisa membuat sang anak bisa lebih enjoy bersama orang tuanya di meja makan. Dia juga tak perlu repot bikin bubur saat berpergian.