Brilio.net - Vokalis band rock, Tantri Syalindri, tampil penuh energi saat manggung di Cianjur, Jawa Barat, pada Sabtu (13/7) lalu. Di atas panggung tersebut, ia tampil bersama bandnya yang beranggotakan Cella dan Chua.

Namun, di balik keseruan konser insiden tak terduga terjadi kepada Tantri. Di tengah keriuhan penonton dan musik, Tantri terjatuh dari panggung setinggi kurang lebih 2 meter. Momen ini diunggah sendiri oleh istri Arda Naff di Instagram pribadinya.

Tantri terlihat berada di ujung panggung sambil mengulurkan tangan untuk bersalaman. Salah seorang penonton terlihat menyambut uluran tangan Tantri. Tampaknya, penonton tersebut terlalu bersemangat sehingga tak sengaja menarik tangan dan membuat sang vokalis terjatuh.

tantri kotak jatuh karma tak izin bawakan lagu orang © 2024 Instagram

foto: Instagram/@tantrisyalindri

Ramainya insiden tersebut menjadi sorotan warganet. Tentu saja banyak yang bersimpati dan menanyakan keadaan Tantri selepas peristiwa tak mengenakkan itu. Namun, ada pula yang menyindir Tantri usai insiden jatuh dari panggung. Komentar itu justru disampaikan warganet di kolom komentar postingan Ahmad Dhani.

Warganet mengingatkan Tantri tentang masalah menyanyikan lagu tanpa izin. Insiden jatuh dari panggung ini dianggap sebagai karma oleh segilintir orang, karena Band Kotak yang tak rispect kepada karya orang lain.

Informasi Kotak bawakan lagu milik orang tanpa izin pertama kali diunggah oleh punggawa Dewa19, Ahmad Dhani. Ahmad Dhani menegur band tersebut membawakan tiga lagu milik Posan Tobing (eks personel Kotak). Ketiga lagu itu adalah Tinggalkan Saja, Masih Cinta, dan Pelan-Pelan Saja.

"MEMBAWAKAN LAGU CIPTAAN SESEORANG TANPA IJIN PENCIPTA ADALAH TINDAKAN TIDAK PUNYA ETIKA DAN MELANGGAR HĂśKĂśM HAK CIPTA," tulis Ahmad Dhani sambil memention akun @posantobing, dikutip brilio.net dari Instagram @ahmaddhaniofficial, Senin (15/7).

tantri kotak jatuh karma tak izin bawakan lagu orang © 2024 Instagram

foto: Instagram/@ahmaddhaniofficial

Diketahui, Kotak sempat bermasalah dengan Posan Tobing, mantan drummer dari band tersebut. Posan pernah mengecam band Kotak untuk tidak menyanyikan 13 lagu yang diklaim sebagai ciptaannya.

Unggahan Ahmad Dhani tersebut memicu komentar tidak sedap dari warganet. Mereka justru mengaitkannya dengan kejadian Tantri jatuh dari panggung.

Hingga artikel ini dimuat, pihak Tantri maupun Band Kotak itu sendiri belum memberikan tanggapan apapun. Akan tetapi tidak semua menduing Tantri dan kawan-kawan, sebagai musisi yang tidak beretika.

"Mending minta ijin dan bayar royalti daripada nyungsep," kata @mas.moes.

"Tapi si tantri udah kena karma tuh baru2 ini dia jatuh dari panggung rasain lo kotak," kata @galih_drums.

"Jangan-jangan Tantri yang jatoh dari ketinggian 2 meter itu akibat........," komentar @godiergogo.

"Kalau lagu yg diciptain bersama bgmna hukumnya..??" tanya @m_dhy26.

"Pelan pelan saja penciptanya 50% dewiq, 25% pay, sisanya 25% dari kotak. Terus royalti harus bayar ke posan gitu aja, ada tempat bayar royalti yg sah, lagian lebih besar ke dewiq daripada posan itu sendiri, ko jadi ngakak." timpal @rizkyalmasri.