Brilio.net - Tersanjung merupakan salah satu tayangan televisi yang cukup populer di pertengahan tahun 2000-an dengan total 365 episode. Sinetron ini menceritakan tentang kisah gadis yatim piatu yang dibesarkan oleh keluarga pamannya. Gadis tersebut bekerja di percetakan milik sang paman, lalu jatuh cinta dengan seorang pria.

Cerita Tersanjung semakin menarik karena dibintangi oleh sederet aktor dan aktris populer seperti Lulu Tobing, Ari Wibowo, dan Reynold Surbakti sebagai pemeran utamanya. Keberadaan pemeran pendukung juga semakin membuat tayangan ini ditunggu-tunggu oleh penonton televisi.

Salah satu pemeran pendukung yang muncul di sinetron ini adalah sosok anak-anak kampus yang muncul di awal musim keenam. Di antara beberapa anak tersebut, ada salah satu wajah yang cukup populer meski hanya muncul di awal season keenam. Sosok tersebut merupakan teman Dandy yang merupakan karakter utama.

Rupanya, sosok teman Dandy tersebut telah bertransformasi menjadi seorang presenter terkenal di Indonesia. Setelah 18 tahun berlalu, ia pun masih eksis menjadi MC. Penasaran seperti apa sosoknya?
Dirangkum brilio.net dari Instagram @adinugroho_st pada Selasa (14/2), intip 11 potret terbaru teman kampus Dandy di sinetron Tersanjung.

1. Sosok pemeran laki-laki yang menjadi teman kampus Dandy di sinetron Tersanjung adalah Adi Nugroho.

potret terbaru teman kampus Dandy di sinetron Tersanjung  berbagai sumber

foto: Instagram/@adinugroho_st

2. Ia dikenal seorang pemeran yang mengawali kariernya sebagai penulis skenario film pada tahun 90-an.

potret terbaru teman kampus Dandy di sinetron Tersanjung  berbagai sumber

foto: Instagram/@adinugroho_st

3. Dirinya berhasil debut sebagai aktor pertama kali pada 2001 dalam sinetron Tersanjung musim keenam.

potret terbaru teman kampus Dandy di sinetron Tersanjung  berbagai sumber

foto: Instagram/@adinugroho_st

4. Saat itu Adi Nugroho berperan sebagai pemeran pendukung yang muncul di episode awal.

potret terbaru teman kampus Dandy di sinetron Tersanjung  berbagai sumber

foto: Instagram/@adinugroho_st

5. Setelah itu, kariernya sebagai aktor semakin melonjak. Ia pun mendapatkan banyak tawaran untuk membintangi sinetron.

potret terbaru teman kampus Dandy di sinetron Tersanjung  berbagai sumber

foto: Instagram/@adinugroho_st

6. Pada 2003, Adi kembali melebarkan kariernya sebagai seorang presenter. Saat itu Adi dikenal sebagai salah satu presenter populer di ajang pencarian bakat Akademi Fantasi (AFI).

potret terbaru teman kampus Dandy di sinetron Tersanjung  berbagai sumber

foto: Instagram/@adinugroho_st

7. Adi pun menjadi lebih sering mendapatkan tawaran sebagai presenter di sebuah acara televisi.

potret terbaru teman kampus Dandy di sinetron Tersanjung  berbagai sumber

foto: Instagram/@adinugroho_st

8. Profesi tersebut rupanya masih dilakoni Adi Nugroho hingga kini. Ia kerap membagikan potret saat dirinya tengah tampil sebagai MC untuk sebuah acara.

potret terbaru teman kampus Dandy di sinetron Tersanjung  berbagai sumber

foto: Instagram/@adinugroho_st

9. Tak hanya memiliki karier yang moncer, Adi Nugroho juga dikenal memiliki keluarga yang harmonis bersama Donita.

potret terbaru teman kampus Dandy di sinetron Tersanjung  berbagai sumber

foto: Instagram/@adinugroho_st

10. Keduanya diketahui memutuskan menikah pada 2014. Adi dan Donita pun kini telah dikaruniai dua orang anak.

potret terbaru teman kampus Dandy di sinetron Tersanjung  berbagai sumber

foto: Instagram/@adinugroho_st

11. Memasuki usia 45 tahun, wajah Adi Nugroho juga tampak awet muda, ya?

potret terbaru teman kampus Dandy di sinetron Tersanjung  berbagai sumber

foto: Instagram/@adinugroho_st