Brilio.net - Pada pertengahan Januari lalu menjadi momen bahagia bagi seleb Hollywood Kim Kardashian. Pasalnya tepat pada tanggal 15 Januari 2018, Kim dikaruniai anggota keluarga baru. Kabar kelahiran anak ketiga dari pasangan Kim Kardashian dengan Kanye West ini sempat menjadi salah satu trending topic di Twitter.

Bayi berjenis kelamin perempuan ini kemudian diberi nama Chicago West. Namun yang menjadi perhatian banyak orang adalah anak ketiga Kim dan Kanye ini lahir bukan dari rahimnya, melainkan dari rahim ibu pengganti. Hal ini dilakukan oleh pasangan yang menikah sejak tahun 2014 lalu karena ingin menambah momongan lagi tapi dokter menyatakan bahwa kehamilan Kim akan berisiko.

Sejak kelahiran putri bungsunya tersebut baik Kim maupun Kanye masih merahasikan identitas ibu pengganti dan juga rupa sang anak. Akan tetapi, baru-baru ini Kim terlihat mengunggah sebuah foto yang menunjukkan wajah anak ketiganya itu.

Dalam foto yang diunggah di akun Instagram miliknya, @kimkardashian dikutip brilio.net, Selasa (27/2), memperlihatkan foto Kim yang tengah menggendong sang buah hati dalam balutan baju warna putih. Sang anak tampak imut dengan tambahan efek filter.

Baby Chicago

A post shared by Kim Kardashian West (@kimkardashian) on

Bintang reality show berusia 37 tahun itu membubuhi caption pada postingan yang sudah disukai lebih dari 5 juta orang ini. Ia menuliskan "Baby Chicago" pada unggahannya tersebut.

Imut banget ya si Chicago West...