Brilio.net - Tragedi tsunami yang melanda Selat Sunda pada Sabtu (22/12) malam menjadi kabar duka bagi bangsa Indonesia di penutup tahun 2018. Hingga Senin (24/12) pukul 17.00 WIB, Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho mencatat 373 orang meninggal dunia, 1.459 orang luka-luka, 128 orang hilang dan 5.665 orang mengungsi. Dari data sementara itu diperkirakan korban masih akan bertambah.

Kesedihan dirasakan pula oleh sederet selebritis Tanah Air. Hampir seluruh personel band Seventeen menjadi korban dari terjangan tsunami dan gelombang tinggi di pesisir pantai Pandenglang dan Lampung Selatan. Komedian dan presenter Aa Jimmy juga turut menjadi korban dari musibah ini.

Tidak hanya dirasakan sesama rekan seleb Tanah Air saja. Rasa duka mendalam turut dirasakan oleh para seleb dari Negeri Ginseng alias Korea Selatan. Ucapan belasungkawa, doa, dan dukungan diungkapkan melalui media sosial.

Dilansir dari berbagai sumber, Selasa (25/12), brilio.net telah menghimpun ungkapan belasungkawa dari artis Korea Selatan.

1. Hyeoyeon SNSD

belasungkawa artis korea © 2018 Istimewa

foto: Instagram/@watasiwahyo


Anggota SNSD ini mengungkapkan rasa dukanya yang mendalam lewat unggahan di akun Instagram pribadinya. Ia juga mendoakan kebaikan dan pemulihan bagi para korban yang terkena dampak tsunami Banten.

2. Yesung Super Junior

belasungkawa artis korea © 2018 Istimewa

foto: Instagram/@yesung1160


Ucapan belasungkawa kali ini datang dari anggota Super Junior, Yesung. Melalui unggahan di akun Instagram miliknya, Yesung mendoakan yang terbaik bagi para korban bencana di wilayah Indonesia.

3. Siwon Super Junior

belasungkawa artis korea © 2018 Istimewa

foto: Twitter/@siwonchoi


Masih dari grup yang sama, Siwon juga tidak ketinggalan menyampaikan rasa duka mendalamnya atas tragedi tsunami yang menimpa Indonesia. Lewat cuitan di akun Twitter-nya, Siwon mendoakan kesembuhan dan keselamatan para korban bencana tsunami.

 4. Eunhyuk Super Junior

belasungkawa artis korea © 2018 Instagram

foto: Instagram/@eunhyukee44


Anggota Super Junior lainnya yang juga menyampaikan belasungkawa atasa musibah yang terjadi di Indonesia adalah Eunhyuk. Pada akun Instagram pribadinya, Eunhyuk mengunggah foto bendera Indonesia dengan ucapan 'Pray for Indonesia' pada caption.

5. Kim Hee-chul Super Junior

belasungkawa artis korea © 2018 Instagram

foto: Instagram/@eunhyukee44



Tak mau ketinggalan, Kim Hee-chul dari Super Junior juga mengungkapkan rasa dukanya bagi para korban musibah tsunami di Indonesia. Ia memberi dukungan dan mendoakan yang terbaik bagi para korban dengan berkomentar di unggahan Instagram Eunhyuk.