Brilio.net - Beberapa waktu lalu, Deddy Corbuzier sempat mengungkapkan mengenai tulang punggungnya yang mengalami kerusakan. Hal itu dikarenakan, Deddy pernah mengalami kecelakaan mobil beberapa tahun silam. Mengetahui hal itu tentunya mengundang rasa penasaran publik. Mereka ingin mengetahui seperti apa kondisi tulang belakang Deddy Corbuzier yang katanya sudah rusak itu.

Melalui unggahan Instagram-nya, Deddy memperlihatkan hasil Magnetic Resonance Imaging (MRI) tulang punggungnya. Pria berusia 43 tahun itu mengungkapkan, niatnya membagikan potret tersebut bukan untuk dikasihani melainkan ingin memberikan semangat bagi mereka yang mungkin saja mengalami kondisi sama dengannya.

"Kmrn banyak yg nanya hasil MRI nya mana saat saya di bawa Ayah @am.hendropriyono ke RSPAD.. Well here.. Termasuk hasil pemeriksaan nya.. Intinya... Rusak semua AHAHAHA," ujar Deddy Corbuzier

Deddy Corbuzier unggah hasil MRI kondisi tulang punggung Instagram

foto: Instagram/@mastercorbuzier

"So postingan ini gw buat untuk semangat kita. Bukan tuk di kasihani dll," sambungnya.

Deddy mengungkapkan, kondisi tulang punggungnya memang sudah rusak, meski demikian dia masih bisa berlari dan berdiri tegak. Hal ini dikarenakan Deddy memiliki otot punggung yang kuat. Tentu saja ini tidak lepas dari olahraga rutinnya selama ini, sehingga memiliki otot-otot yang sangat kuat.

"Gini.. Saya masih bisa berdiri. Jalan... Lari.. Sudah bukan krn di tumpu tulang belakang.. Tapi sekali lagi krn otot back yang akhirnya menggantikan fungsi tulang nya," ujar Deddy.

Deddy mengatakan bahwa rajin berolahraga yang selama ini dijalankannya, menjadi alasan dirinya bisa berdiri hingga saat ini. Deddy mengaku sudah 15 tahun rajin berolahraga.

Deddy Corbuzier unggah hasil MRI kondisi tulang punggung Instagram

foto: Instagram/@mastercorbuzier

"Kenapa bisa? Krn saya mulai workout 15 thn sudah... Dan saat ini gw bisa bilang.. Inilah saatnya benar benar terbukti berguna," timpalnya lagi.

Deddy menganggap ini merupakan hal yang luar biasa. Dia juga bersyukur karena selama ini workout tanpa henti. Meski kondisi tulang yang sudah tak sebaik dulu, namun dia masih tetap bisa menjalani aktivitas layaknya orang normal dengan tulang punggung yang sehat. Tak hanya itu saja, pihak dokter saja terkejut melihat kondisi Deddy yang masih bisa tegak berdiri meski kondisi tulang punggungnya sudah rusak.

Deddy Corbuzier unggah hasil MRI kondisi tulang punggung Instagram

foto: Instagram/@mastercorbuzier

"If not... I'm not even able to walk. Maybe one day when I'm older.. My muscle can't handle it more.. Then a full surgery must be done.. Maybe.. But now.. Guys... Workout... Does save my life. Love u all," pungkasnya.