Brilio.net - Rapper asal Amerika Serikat Lil Nas X berhasil membuat banyak orang terkejut dengan unggahan terbarunya. Bagaimana tidak, pria berusia 22 tahun itu memiliki ide super gila untuk sebuah pemotretan. Tak tanggung-tanggung, Lil Nas X berpenampilan bak seorang perempuan yang sedang hamil. Menariknya "kehamilannya" itu terlihat begitu nyata.

Bersamaan dengan unggahan itu, Lil Nas X mengumumkan bahwa album barunya akan segera hadir.

Rapper Lil Nas X bikin heboh Instagram

foto: Instagram/@lilnasx

"Kejutan! Aku tak menyangka aku akan mengumumkan ini. Bayi mungilku yang manis 'Montero' akan keluar pada 17 September 2021," tulis Lil Nas X.

Dilansir brilio.net dari people.com, Jumat (3/9), Lil Nas X mengatakan bahwa dia mendapat ide untuk melakukan pemotretan setelah mendengarkan syair Megan Thee Stallion di lagu baru "Dolla Sign Slime" untuk pertama kalinya.

Rapper Lil Nas X bikin heboh Instagram

foto: Instagram/@lilnasx

"Saya seperti, 'Ya Tuhan, ini luar biasa,' jadi saya segera memanggil stylist saya," dia pun berkata 'Wow, ini semua menyatu. Albummu. Bayimu.' Saya pun menjawab, 'Ya, ini bayi saya, ya?' 'Ya, kamu harus melakukan pemotretan kehamilan' kata stylist saya seperti itu," cerita Lil Nas X.

Ide dari stylist-nya itu membuat Lil benar-benar menggila. Dia rasa itu merupakan ide yang cocok untuk album terbarunya itu. Bahkan ketika ditanya apakah album tersebut merupakan konsep yang sempurna, Lil Nas X menjawab, "Saya kira saya adalah ayah dan juga ibu."

Rapper Lil Nas X bikin heboh Instagram

foto: Instagram/@people

Sejumlah unggahan Lil Nas X itu berhasil membuat orang melongo, tak sedikit yang hampir percaya pria bertubuh atletis itu sedang mengandung.

View this post on Instagram

A post shared by MONTERO (@lilnasx)