Brilio.net - Kabar mengejutkan datang dari Indy Barends. Hal tersebut bermula dari ART yang dikenal dengan nama Siti Stereo yang kerap muncul di media sosial Indy tersebut mengunggah keinginannya mencari pekerjaan. Dalam video itu, secara gamblang Siti menyebut nominal gaji yang diharapkan.
Dengan adanya konten tersebut, warganet jadi bertanya-tanya. Mereka menanyakan upahnya selama menjadi ART di rumah Indy Barends. Siti pun mengungkapkan gajinya tak sampai Rp 3 juta.
"Emang kerja ikut artis (Indy) gajinya nggak ada 3 juta kah?" tanya akun @mandapermana.
"Enggak ada kakak," jawab Siti singkat lewat akun TikTok-nya @siti.aqil2.
Maka dari itu, tak sedikit warganet yang berasumsi jika Siti kabur dari rumah Indy karena hal tersebut. Siti diketahui sudah bekerja di rumah Indy Barends selama 5 tahun. Namun, ia mengungkapkan bahwa dirinya tak kembali lantaran sedang menjalani program hamil.
foto: TikTok/@indy_barends
Dalam program TV Pagi-Pagi Ambyar, Indy Barends mengungkapkan klarifikasi bahwa Siti tak kabur dari rumahnya. Ia justru berpamitan hendak pulang ke rumah.
"Mbak Siti itu nggak kabur, Mbak Siti itu pamit baik-baik. Emang pamitnya pada saat kami habis pulang dari rumah sakit karena Manuel baru dirawat selama 2 minggu," ungkap Indy, dikutip brilio.net pada Selasa (17/9).
Saat itu, Siti izin untuk mengurus KUR atau Kredit Usaha Rakyat. Untuk itulah ia mengizinkannya pulang selama 3 hari karena ia dan keluarganya akan berangkat liburan.
"Mau izin, mau ngurusin KUR (Kredit Usaha Rakyat). Daripada lo pulang mending pinjam gue aja, kan nggak pake bunga. Sambil bercanda-bercanda," jelasnya.
Sebelum pulang kampung, Indy dan Siti sempat saling berpelukan. Ia pun sempat melihat Siti membawa kardus besar saat dibawa turun. Namun, Indy tak bertanya lebih lanjut.
foto: TikTok/@indy_barends
Kardus besar tersebut berisikan barang-barang. Meski sedikit curiga, Indy pun juga tak mengecek kamarnya karena mempercayai Siti akan kembali.
"Kita pelukan biasa. Terus dia turun bawa barang banyak banget. Terus saya nggak periksa-periksa kamar," imbuhnya.
Dengan begitu, Indy kembali menegaskan bahwa Siti tak langsung kabur. Ia berpamitan untuk pulang kampung. Namun, setelahnya, ia tak kembali untuk bekerja.
"Dia nggak kabur, dia pamit, tapi nggak kembali sampai sekarang," tegasnya.
Setelah cukup lama pulang kampung, Indy menghubungi Siti tetapi tak kunjung dibalas. Indy sempat berbaik sangka jika urusan banknya belum selesai.
foto: TikTok/@indy_barends
Baik Indy dan suaminya tidak dapat menghubungi Siti karena nomor mereka ternyata di blokir. Ia tidak mengetahui pasti mengapa Siti tidak kembali ke rumah Indy.
"Selasa pagi saya bangun tidur, Siti keluar dari setiap grup keluarga kami. Saya telfon sudah nggak bisa, ternyata di sudah memblokir nomor aku, nomor suamiku, dan anak-anak. Nomor asisten di rumah juga di-block. Ini ada apa ya? Secara lima tahun, lho kerja sama kami, bukan 5 bulan,"
Kendati demikian, Indy Barends tetap membuka pintu bila Siti ingin datang dan kembali menjalin silaturahmi. Indy sudah menganggap Siti sebagai keluarganya.
"Dengan senang hati (kalau mau kembali), kami merasa kita nggak ada apa-apa. Cuma paling enak kita punya hubungan silaturahmi terus. Terus terang buat aku, kami patah hati terutama aku, Manuel juga, siapapun yang menyakiti hati anakku, aku sedih banget," ungkap Indy.
Recommended By Editor
- Rumah baru Sarwendah megah tiga lantai, 11 potret kamar ART-nya ini mungil tapi bisa muat empat orang
- Ungkap digaji tak sampai Rp3 juta hingga tak kerja lagi, ini 10 potret Indy Barends bersama ART-nya
- Anak PRT-nya ingin kuliah tapi tak lulus beasiswa, majikan ini rela biayai hingga sarjana
- Curhat Kesha Ratuliu usai dapat fitnah dari ART, disebut cuma beri makan tahu dan tempe
- Bukti susahnya cari uang, momen TKW tunjukkan tempat tidurnya saat kerja di Taiwan ini bikin miris