Brilio.net -
Dalam dunia seni peran terkadang aktris dituntut untuk dapat memerankan karakter sesuai dengan yang dibutuhkan. Bisa saja, aktris mendapatkan karakter yang jauh dengan usia aslinya. Tak jarang, aktris juga memerankan peran yang lebih tua atau bahkan lebih muda jika dilihat dari umur mereka.
Berkat kemampuan seorang aktris dalam berakting, terkadang umur tidak menjadi kendala. Seperti halnya para aktris muda yang umurnya sudah lebih dari 20 tahun namun ia masih pantas mendapatkan karakter jadi anak SMA.
Penasaran siapa saja aktrisnya? Yuk, simak sembilan aktris cantik langganan peran anak SMA meskipun usianya sudah lebih dari 20 tahun, sebagaimana brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Rabu (19/1).
1. Natasha Wilona.
foto: Instagram/@natashawilona12
Natasha Wilona sebagai Naura dalam film Little Mom dikisahkan sebagai seorang gadis cantik dan berprestasi yang duduk di bangku SMA dan bercita-cita menjadi dokter. Namun sayangnya, mimpinya berantakan karena hamil di luar nikah dengan Yuda cowok keren yang ada di sekolahnya. Dalam film ini Natasha Wilona nampak seperti ABG SMA.
2. Yuki Kato.
foto: Instagram/@yukikt
Film Cahaya Cinta Pesantren yang dirilis pada 2016 menjadikan Yuki sebagai karakter Shila yang memiliki impian ingin sekolah di SMA Negeri tapi ia tidak lolos. Ia pun terpaksa harus sekolah di SMA Swasta. Kala memerankan karakter siswi SMA ini, diketahui Yuki berusia 21 tahun. Yup, seleb keturunan Jepang dari pihak sang ayah itu lahir pada 1995.
foto: Instagram/@prillylatuconsina96
Prilly Latuconsina yang dikenal dengan banyak prestasi dalam dunia seni peran juga pernah berakting sebagai anak SMA dalam seriesnya I Love You Silly (2021). Ia memainkan peran sebagai karakter Lily yang selalu mengutamakan sahabatnya Jordy hingga dirinya dimanfaatkan. Artis kelahiran 15 Oktober 1996 itu terlihat sangat lucu mengenakan seragam SMA, bahkan tidak terlihat seperti usia yang sudah lebih dari 20 tahun.
4. Shenina Cinnamon.
foto: Instagram/@shenacinnamon
Dara kelahiran 1999 ini juga kerap membintangi karakter sebagai anak SMA. Salah satu seriesnya yang berjudul I Love You Silly (2021) menempatkan Shenina berperan sebagai Mira yang punya karakter tegas dan kukuh pendirian. Tak ketinggalan, ia juga galak. Dalam series tersebut, dara 22 tahun itu juga beradu akting dengan Prilly Latuconsina.
5. Syifa Hadju.
foto: Instagram/@syifahadjureal
Sering mendapatkan peran sebagai anak SMA, Syifa Hadju ternyata kelahiran tahun 2000 lho. Tahun ini ia genap menginjak umur 22 tahun.
Nah, karakter Dinda yang ia perankan dalam series Kisah Untuk Geri pada 2021 menempatkan Syifa sebagai anak sekolahan. Diceritakan ia menjalani kehidupannya yang berubah 180 derajat karena sang ayah korupsi kemudian ia memacari musuh bebuyutannya yakni Geri (Angga Yunanda). Sialnya, malah semuanya menjadi bencana patah hati.
6. Adinda Azani.
foto: Instagram/@romanpicisanweb
Dara kelahiran tahun 1994 ini kerap memerankan anak SMA, salah satunya Roman Picisan The Series (2017), sebagai karakter Wulandari yang menyangkut kisah asmara antara Roman yang diperankan oleh Arbani Yasiz. Saat memerankan karakter anak SMA pada serial tersebut, Adinda diketahui sudah berusia 23 tahun, lho. Tapi Sobat Brilio setuju dong kalau wajahnya imut-imut banget? Masih pantes akting jadi anak SMA.
7. Caitlin Halderman.
foto: Instagram/@caitlinhalderman
Selanjutnya, wanita cantik kelahiran 2000 ini juga kerap memerankan gadis SMA. Salah satunya film The Watcher (2021) yang menjadikan Caitlin sebagai Tiara, siswi dengan karakter cuek dan tangguh di sekolahnya.
Recommended By Editor
- Baru dibuka, intip 9 potret sekolah akting milik Deddy Mizwar
- Momen keseruan pelatihan pertama Indonesia Menuju Broadway 2021
- 5 Seleb Indonesia ini ternyata sekolah akting di luar negeri
- Jarang tersorot, Kesha Ratuliu unggah foto bareng ibunda
- 8 Seleb bakal jadi orang tua di 2022, Dea Ananda menanti 12 tahun