Brilio.net - Perasaan bahagia menyelimuti aktris Vanessa Angel. Perempuan yang resmi dipersunting Febri Ardiansyah atau Bibi pada Sabtu (11/1), kini tengah fokus dengan keluarga kecilnya. Selain mendampingi sang suami, Vanessa juga sibuk menjaga buah hati yang masih di kandungannya. Perut Vanessa yang semakin membesar justru membuatnya semakin nggak sabar untuk menanti buah cintanya.

Usia kehamilan istri Bibi diketahui lebih dari 27 minggu itu membuat perut Vanessa semakin membesar. Beberapa waktu lalu, perempuan 28 tahun ini juga sempat memamerkan potret baby bump-nya. Foto yang ia unggah di akun Instagramnya itu membuat keluarga dan orang-orang terdekatnya semakin penasaran dengan anak Vanessa.

Seakan menjawab rasa penasaran para warganet, Vanessa Angel membeberkan hasil USG kehamilannya. Wajah bayi Vanessa dan Bibi tampak menggemaskan dengan beberapa gaya.

"Cayangku lagi ngempeng, sehat terus ya anak baik..."

anak Vanessa Angel  2020 brilio.net

foto: Instagram/@vanessaangelofficial

Sebuah foto yang digenggam itu memperlihatkan potret anaknya. Pada foto pertama sang janin terlihat mengepalakan tangan, sedangkan pada potret kedua, buah cinta Vanessa dan Bibi terlihat begitu menggemaskan saat mengisap jari.

Kejutan yang diberikan Vanessa ini tentu membuat orang terdekatnya ikut gemas. Beberapa menit setelah diunggah, foto itu langsung dibanjiri komentar dari para pengikutnya di Instagram. Nggak sedikit yang merasa gemas dengan anak Vanessa. Sementara itu, ada pula yang memberikan doa agar sang mama selalu diberikan kemudahan hingga hari persalinan tiba.

"Gemes bngtt sih..sehat2 trus bumil cntik..," tulis akun @aul7132.

"Masyaalloh jelas bgt ini sih idung mancung bner, sehat ya bumil semangat, semua akan indah pada waktunya," ujar akun @esazzaesa sembari memberikan doa.

"Barakallah, sehat terus ibu & bayi nya," tak ketinggalan akun @megadesipurwanti mendoakan Vanessa.