Brilio.net - Belum lama ini, media sosial dihebohkan dengan video reaksi Shahrukh Khan. Dalam video tersebut, King of Bollywood ini tampak mendengarkan dengan seksama selawat yang dilantunkan oleh Lesty Kejora. Sesekali tampak Shahrukh Khan memberikan komentarnya.

"Sholawat yang dilantunkannya membuat hati dan pikiran tenang. Suaranya sangat merdu dan tidak bosan saya mendengarnya. Melantunkan sholawatnya sampai menyentuh hati. Suara unik dan berkarakter," tutur Shahrukh Khan, seperti dilansir brilio.net dari akun YouTube Saiful Bahri Design pada Jumat (13/11).

Viral video reaksi Shahrukh Khan dengarkan Lesty bersholawat  2020 brilio.net

foto: YouTube/Saiful Bahri Design

Shahrukh Khan tampak menikmati lantunan selawat yang ia dengar. Matanya pun tampak berkaca-kaca seperti hendak ingin menangis. Para penonton yang melihat video ini juga ikut terpana atas kepiawaian Lesty dalam berselawat.

Viral video reaksi Shahrukh Khan dengarkan Lesty bersholawat  2020 brilio.net

foto: Liputan6.com; Instagram/@lestykejora

Sayangnya, video tersebut bukanlah video asli. Video tersebut editan yang menampakkan seolah-olah Shahrukh Khan tengah mendengarkan lantunan dan memberikan komentar selawat Lesty.

Setelah ditelusuri, video tersebut merupakan hasil editan dari video Shahrukh Khan di tahun 2018. Meskipun editan, video tersebut sudah terlanjur viral hingga ditonton ratusan ribu kali.