Brilio.net - Buat pencinta K-Drama, kalian pasti pada tahu ada drama terbaru dari SBS yang berjudul 'Temperature of Love' yang kini memuncaki rating slot drama Senin-Selasa malam. Drama ini dibintangi oleh Seo Hyun-jin, Kin Jae-wook, Jo Bo-ah, dan aktor ganteng pendatang baru, Yang Se-jong.

Yang Se-jong sendiri, pada tahun 2016 lalu hanyalah aktor yang tidak diketahui namanya. Namun pada tahun 2017 ini, ia bahkan menjadi pemeran utama dan menjadi lawan main dari aktris yang dijuluki Queen of Romantic Comedy, Seo Hyun-jin. Ini tentunya bukan karena hanya berbekal wajah rupawan miliknya saja, tapi karena aktingnya yang dinilai jenius oleh penggemar K-Drama.

Wah, kok bisa ya disebut sebagai jenius? Nah, buat kamu yang penasaran dengan Yang Se-jong seperti apa, yuk simak ulasan brilio.net, Jumat (22/9), di bawah ini!

1. Yang Se-jong mengawali karier dalam drama Doctor Romantic, yang tayang pada November 2016 lalu. Aktor kelahiran 23 Desember 1992 ini berperan sebagai Dr. Do In-bum.

yang se-jong © 2017 brilio.net

 

2. Kemudian dilanjutkan dengan peran gandanya dalam drama Saimdang: Lights Diary.

yang se-jong © 2017 brilio.net

 

3. Tidak hanya memerankan dua karakter dalam satu drama saja, ia pun melanjutkan karier aktingnya dalam drama Duel, di mana ia memiliki tiga karakter sekaligus dalam satu drama.

yang se-jong © 2017 brilio.net

 

4. Dengan perannya yang apik tersebut, ia pun menjadi bahan pembicaraan pencinta K-Drama, dan hingga akhirnya ia didapuk dalam drama bergenre komedi romantis.

yang se-jong © 2017 brilio.net

 

5. Ia berperan sebagai chef ganteng yang bisa bikin cewek-cewek meleleh.

yang se-jong © 2017 brilio.net

 

6. Di dua episode awal drama ini sukses mencuri hati pemirsa, terbukti dengan ratingnya yang langsung melejit.

yang se-jong © 2017 brilio.net

 

7. Dengan beragam peran yang ia perankan hanya dalam waktu satu tahun ini, tak heran jika ia dijuluki sebagai aktor muda yang jenius. Saat ini penggemar menantikan peran-peran selanjutnya yang akan dimainkan oleh cowok kelahiran Anyang, Gyeonggi-do ini. Sukses terus, Sejong-ah!

yang se-jong © 2017 brilio.net