Brilio.net - Museum umumnya menampilkan benda-benda kuno yang memiliki nilai sejarah. Kebanyakan museum menceritakan tentang perjuangan bangsa Indonesia mengusir penjajah. Ada juga museum lainnya seperti Museum Merapi yang ada di Jogja misalnya, mereka menampilkan sejarah dan barang-barang peninggalan akibat letusan gunung berapi tersebut.
Tapi bagaimana dengan museum kematian, apakah kamu pernah dengar? Tak banyak yang tahu, di Surabaya terdapat museum etnografi yang diberi nama Museum Kematian. Pada museum ini ditampilkan tentang kajian kehidupan dan kebudayaan masyarakat Indonesia tentang kematian.
Contohnya adalah tradisi-tradisi pemakaman yang ada di Indonesia, macam-macam ritual adat dan benda-benda mistis populer di kalangan masyarakat Indonesia. Dengan koleksi barang seperti itu, sudah pasti suasanya dalam museum ini sedikit lebih seram dari museum kebanyakan.
Untuk menambah suasa seram, bunyi-bunyian seperti backsound film horor juga diputarkan di dalam museum yang terletak di kampus B FISIP Universitas Airlangga ini.
Berikut ini 8 potret Museum Kematian di Surabaya. Seperti brilio.net lansir dari berbagai sumber pada Rabu (14/3). Suasananya bisa bikin bulu kuduk berdiri!
1. Salah satu potret sudut Museum Kematian, menjelaskan tentang tradisi pemakaman yang ada di Bali.
2. Di tembok-tembok dijelaskan berbagai informasi yang menyangkut tentang kematian.
3. Macam-macam bentuk kuburan yang ada di Indonesia.
4. Mau seperti apa gaya hidupmu, jika mati nanti tetap saja jadi tengkorak.
5. Informasi yang ada di museum ini dijamin bikin kamu lebih menghargai kehidupan.
6. Untuk menambah seram suasana, bunyi-bunyian macam backsound film horor turut diperdengarkan di museum ini.
7. Museum Kematian ini berada di Surabaya.
8. Tepatnya terletak di kampus B FISIP Universitas Airlangga, Surabaya.
Recommended By Editor
- 7 Ide menu makan siang ala rumahan, lezat, tidak bikin bosan dan mudah dibuat
- 4 Tempat berbahaya ini mustahil untuk kamu kunjungi, ada pulau kanibal
- 9 Resep makanan tradisional Indonesia, enak, sederhana, dan mudah dibuat di rumah
- Dijuluki pulau kematian, ini 5 kasus turis tewas misterius di Koh Tao
- 10 Resep masakan Jepang yang enak dan mudah dibuat di rumah
- 10 Potret mencekam bangunan mewah tak terpakai, ada hantunya nggak ya?
- 5 Terowongan yang dikenal angker dan sering memakan korban jiwa
- 8 Postingan serem Sara Wijayanto, bikin penasaran pengen lihat hantu