Brilio.net - Biasanya kita akan menemukan konsep sebuah kafe adalah tempat makan yang unik, akrab dengan kenyamanan pengunjung atau memiliki interior yang menarik. Selain memiliki ciri khas yang tak biasa, kafe pasti juga akan menawarkan makanan yang enak.

Tidak hanya nuansa yang nyaman, makanan & minuman yang ada di kafe tersebut pasti juga menjadi faktor mengapa kafe tersebut banyak dikunjungi orang.

Tetapi, bagaimana jika kafe justru mengusung tema yang lebih berpihak dengan konsep sebuah kematian atau kehidupan yang tidak kita kira sebelumnya. Pasti itu akan menjadi menakutkan dengan sebuah konsep tempat yang tidak sesuai dengan harapan.

Kafe kematian © 2018 brilio.net

Dikutip brilio.net dari akun Facebook Kid Mai Death, Senin (26/3) kafe yang berlokasi di daerah Thailand ini sangat mirip dengan kondisi pemakaman saat ada seseorang yang wafat. Tidak hanya suasana yang berduka, makanan di sini pun juga dari daftar penyakit-penyakit yang pernah ada.

Kafe kematian © 2018 brilio.net

Menu makanan di sini pun contohnya seperti, 'kematian', 'rasa sakit' dan juga 'menyakitkan' bahkan disediakan peti mati jika kamu ingin mendapatkan diskon untuk seluruh makanan yang kamu pesan. Tempat ini bernama Kid-Mai Deathyang terletak dekat stasiun BTS di Aree Soi.

Kafe kematian © 2018 brilio.net

Alasan mengapa kafe ini dibuka adalah, seharusnya orang-orang perlu menyadari bahwa setiap hari yang kita jalani adalah awalnya selalu bangun dari tidur. Kafe ini membuat mereka merenung ketika dimasukkan ke dalam peti mati selama 3 menit, apakah kita akan sadar dari setiap tidur kita, kita bisa saja tidak terbangun lagi.

Kafe kematian © 2018 brilio.net

Beberapa miniatur tengkorak pun tersedia di kafe ini, tidak hanya menu makanan, bunga pembuka khas upacara pemakaman pun terlihat seperti bunga yang memang sungguhan ditaruh agar menambah suasana pemakaman yang diliputi kesedihan.