Brilio.net - Jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 pada Senin (29/10/2018) di perairan Karawang masih menjadi perbincangan publik. Pencarian oleh Tim SAR masih terus dilakukan. Selama 24 jam per hari Tim SAR mengerahkan segala cara dan bantuan untuk menemukan titik terang bangkai pesawat Boeing 737 MAX 8 itu.
Meski hingga kini belum ditemukan bangkai utama pesawat, namun serpihan-serpihan pesawat dan barang-barang korban sudah ditemukan. Semua barang dan serpihan kini digelar di JICT Tanjung Priok.
Tentunya peristiwa ini menjadi duka mendalam untuk keluarga korban. Tidak hanya dari penumpang, melainkan juga dari keluarga awak pesawat. Tak terkecuali keluarga pilot Bhavye Suneja, pilot dengan lebih dari 6.000 jam terbang berasal dari New Delhi, India.
Bhavye Suneja menikah pada 2016 dengan wanita pujaan hatinya, Garima Sethi. Adanya musibah ini membuat duka menyelimuti Garima Sethi.
Tak heran, akun media sosial Garima Sethi dipenuhi dengan ucapan duka cita dari warganet. Mereka memberikan doa dan dukungan agar Garima Sethi tetap kuat.
"Deep condolences for your family," komentar akun Lauren.
"Deep condolonces sis stay strong sorry to hear that, God bless u sis," timpal akun Icha.
"Stay strong!" tambah akun Muthia.
Lantas, seperti apakah sosok wanita yang setia mendampingi Bhavye Suneja itu? Berikut brilio.net rangkum faktanya dari akunnya di LinkedIn dan Facebook, Selasa (30/10).
1. Garima Sethi berprofesi sebagai Accounts & Finance Manager di The Indian Express hingga Juni 2016.
foto: linkedin.com
2. Ia melepas pekerjaannya di The Indian Express dan menikah dengan Bhavye Suneja pada tahun 2016, lalu pindah di Jakarta.
foto: Facebook/Garima Sethi
3. Di tahun 2013, Garima pernah bekerja di ICICI Bank sebagai Credit Manager (Personal Loans).
foto: Facebook/Garima Sethi
4. Garima adalah lulusan The Institute of Chartered Accountants of India tahun 2012.
foto: Facebook/Bhavye Suneja
5. Ia juga pernah menempuh pendidikannya di Delhi University hingga tahun 2009.
foto: YouTube/bhavye suneja
6. Garima bisa berbahasa India, Inggris, dan Jerman.
foto: Facebook/Garima Sethi
7. Wanita itu juga pernah bekerja di Pary dan Co sebagai Auditor Statutory selama beberapa bulan.
foto: Facebook
Recommended By Editor
- 3 Kisah beruntung di balik tragedi jatuhnya pesawat Lion Air JT 610
- Muhammad Syaugi, Kepala Basarnas yang juga pilot F-16
- Dikenal andal, mesin 737 MAX seperti JT 610 ternyata pernah bermasalah
- 34 Kapal cari Lion Air JT 610, ini teknologi canggih yang dikerahkan
- Kenapa Lion Air JT 610 tak ditemukan di koordinat pesawat hilang?