Brilio.net - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengisyaratkan partainya akan mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden terpilih Joko Widodo-Ma'ruf Amin dalam memimpin Indonesia lima tahun ke depan. Dukungan tersebut diberikan tanpa syarat.
"Enggak pakai syarat-syarat. Ingat yang berdaulat itu rakyat, rakyat itu yang sudah memberikan kedaulatan kepada presiden terpilih, elected. Siapa yang berdaulat sekarang? Pak Jokowi sebagai kepala pemerintahan dan kepala negara," ujar Zulkifli di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, yang dilansir dari liputan6.com Senin (22/7).
Ketua MPR itu menegaskan Presiden memiliki hak prerogratif untuk memilih kabinetnya sendiri. PAN, lanjutnya, juga akan mendukung pemerintahan Jokowi-Ma'ruf sepenuhnya.
"Oleh karena itu kita enggak pakai syarat-syarat. Kita mendukung agar Pak Jokowi sukses memimpin Indonesia," ucapnya.
Zulkifli pun berharap pemerintahan Jokowi sukses hingga 5 tahun ke depan. Hal ini jelas sangat berbeda dengan Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais yang menyebut harus ada pembagian porsi 55:45 sebagai syarat terciptanya rekonsiliasi antara Prabowo dan Jokowi.
"Misalnya disepakati, ayo bagi 55-45, itu masuk akal. Kalau sampai disepakati, berarti rezim (Jokowi) ini balik kanan, sudah jalan akalnya. Tapi ini kan enggak mungkin," ujar Amien di Gedung Dewan Dakwah, Jakarta, yang dilansir brilio.net dari liputan6.com, Senin (22/7).
Recommended By Editor
- Aksi lelaki Blora gantikan nazar Amien Rais jalan kaki Jogja-Jakarta
- 3 Politisi anak petinggi partai ini punya kans jadi menteri Jokowi
- Respons 6 seleb usai pertemuan Jokowi-Prabowo, bikin adem
- Momen Jokowi & Prabowo makan sate bersama di Senayan FX Sudirman
- Ini sosok di balik pertemuan Jokowi-Prabowo