Brilio.net - Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau pabrik dan fasilitas produksi PT Solo Manufaktur Kreasi (Esemka) di Boyolali, Jawa Tengah pada Jumat (6/9). Jokowi di dampingi Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menghadiri peluncuran produk Esemka.
Tak hanya itu, kehadiran Jokowi di Boyolali sekaligus untuk meresmikan Parbrik dan Fasilitas Produksi PT Solo Manufaktur Kreasi atau Esemka tersebut. Usai meresmikan pabrik, acara dilanjutkan dengan diluncurkannya produk mobil niaga jenis pickup yakni Esemka Bima 1.200cc dan Bima 1.300cc. Setelah peresmian pabrik Esemka, Jokowi kemudian menjajal mobil tersebut di halaman pabrik dengan Airlangga Hartarto yang menjadi sopirnya.
Sebelum peresmian, Jokowi berkesempatan meninjau aktivitas pabrik dari depan hingga belakang. "Mobil Esemka ini adalah brand Bangsa Indonesia, karya anak bangsa sendiri. Saya sudah lihat sendiri tadi," katanya dikutip brilio.net dari Merdeka.com, Jumat (6/9).
Penasaran denganisi pabrik Esemka di Boyolali tersebut? Brilio.net telah menghimpun dari berbagai sumber pada Jumat (6/9), 12 potret isi pabrik mobil Esemka yang baru diresmikan Jokowi.
1. Memasuki pabrik, disambut oleh gapura raksasa bertuliskan PT Solo Manufaktur Kreasi atau Esemka.
foto: Istimewa
2. Jokowi didampingi beberapa menteri Kabinet Kerja menekan tombol peresmian dan peluncuran Esemka Bima.
foto: Instagram/@sekretariat.kabinet
3. Jokowi bersama menteri dan sejumlah pejabat meninjau mobil produksi Esemka.
foto: Instagram/@sekretariat.kabinet
4.Penampakanfasilitas produksi mobil Esemka. Tampak bersih dan rapi.
foto: Instagram/@sekretariat.kabinet
5. Pabrik produksi mobil ini juga dilengkapi peralatan yang canggih.
foto: Instagram/@sekretariat.kabinet
6. Deretan mobil yang tersimpan di pabrik dan fasilitas produksi Esemka.
foto: Instagram/@sekretariat.kabinet
7. Mobil Esemka Bima yang resmi diluncurkan hari ini, Jumat (6/9).
foto: Istimewa
8. Tampak para pekerja pabrik melakukan kerja produksi mobil Esemka.
foto: Instagram/@sekretariat.kabinet
9. Karyawan saling berbincang di sebelah kerangka mobil Esemka Bima.
foto: Instagram/@sekretariat.kabinet
10. Suasana pabrik yang segala peralatan tersusun dengan rapi.
foto: Istimewa
11. Karyawan unit produksi yang tengah merakit mobil Esemka.
foto: Istimewa
12. Tampak komponen kendaraan mobil Esemka di pabrik produksi ini.
foto: Istimewa
Recommended By Editor
- 3 Mantan Gubernur ini disebut layak menjadi menteri Jokowi
- Kaesang pesan produknya via ojek online, isi chatnya curi perhatian
- Ibu kota pindah Kalimantan Timur, ini 3 tahap pembangunannya
- Penajam & Kutai Kartanegara jadi ibu kota baru, ini 8 keunggulannya
- 5 Alasan Jokowi pilih Penajam Paser & Kutai Kartanegara jadi ibu kota