Brilio.net - Kehamilan merupakan sebuah prosesi alamiah yang sangat didambakan pasangan suami-istri. Kehamilan merupakan fase yang harus dilalui untuk menghadirkan anak di dalam keluarga.
Tujuan utama dari kehamilan adalah untuk melahirkan generasi penerus yang soleh dan solehah dan memiliki daya guna bagi agama dan orang-orang di sekitarnya. Selain nutrisi dan perhatian, doa yang baik juga penting dibacakan untuk mencapai tujuan mulia tersebut.
Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Rabu (6/5), ketika sedang hamil, perempuan sangat dianjurkan lebih banyak beribadah dan berdoa agar janin yang dikandung bisa terlahir menjadi anak sholeh atau sholehah sesuai dengan dambaan para orangtua.
Berikut doa-doa yang dapat dibaca saat sedang hamilagar sang ibu mendapat ketenangan hati dan selalu berada dalam lindungan selama masa kehamilan.
Doa yang baik dibaca saat hamil.
1. Surat Al Fatihah.
"Bismillaahirrohmaanirrohiim.
Alhamdulillaahi robbil'aalamiin. Arrohmaanir rohiim. Maalikiyaumiddin. Iyyaakana'budu wa iyyaakanasta'iin. Ihdinash shiroothol mustaqiim. Shiroothol ladziina an'amta' alaihim ghoiril maghdhuubi'alaihim waladhaalliin."
Artinya:
"Aku berlindung kepada Allah dari setan yang terlontar. Dengan menyebut nama Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang. Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam. Yang maha pengasih lagi maha penyayang. Yang menguasai hari pembalasan. Hanya kepada-Mu kami menyembah. Hanya kepada-Mu pula kami memohon pertolongan.
Tunjukkanlah kami ke jalan yang lurus, yaitu jalan orang-orang yang telah Kauanugerahi nikmat kepada mereka, bukan jalan mereka yang dimurkai dan bukan pula jalan mereka yang sesat. Semoga Kaukabulkan permohonan kami."
Al Fatihah merupakan surat pertama dalam Alquran yang memiliki banyak keutamaan bagi umat muslim. Surat ini berisi doa seorang muslim mengharap petunjuk akan jalan yang lurus dan dijauhkan dari sifat merugi kepada Sang Pencipta.
Surat pertama dalam Alquran ini memang dikenal sangat ampuh dalam segala hal. Selain membaca surat ini saat sholat, sang ibu bisa membaca surat Al-Fatihah sebanyak tujuh kali yang kemudian ditiupkan pada bagian perut agar rasa sakit yang dialami selama masa kehamilan terasa ringan.
2. Surat Al-Baqarah ayat 255.
"Allahu laa ilaaha illaa huwal hayyul qoyyuum, laa ta'khudzuhuu sinatuw walaa naum. Lahuu maa fissamaawaati wa maa fil ardli man dzal ladzii yasyfa'u 'indahuu illaa biidznih, ya'lamu maa baina aidiihim wamaa kholfahum wa laa yuhiithuuna bisyai'im min 'ilmihii illaa bimaa syaa' wasi'a kursiyyuhus samaawaati wal ardlo walaa ya'uuduhuu hifdhuhumaa wahuwal 'aliyyul 'adhiim."
Artinya:
"Allah, tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) melainkan Dia Yang Hidup kekal lagi terus menerus mengurus (makhluk-Nya), tidak mengantuk dan tidak tidur. Kepunyaan-Nya apa yang di langit dan di bumi. Tiada yang dapat memberi syafa'at di sisi Allah tanpa izin-Nya? Allah mengetahui apa-apa yang di hadapan mereka dan di belakang mereka, dan mereka tidak mengetahui apa-apa dari ilmu Allah melainkan apa yang dikehendaki-Nya. Kursi Allah meliputi langit dan bumi. Dan Allah tidak merasa berat memelihara keduanya, dan Allah Maha Tinggi lagi Maha Besar"
Dalam surat Al-Baqarah ayat 255 atau dikenal dengan ayat kursi memang mengandung banyak sekali arti dan makna tentang keutamaan dan manfaatnya. Dengan membaca ayat ini maka akan memengaruhi jiwa dan keimanan hidup kita.
Ayat yang diriwayatkan oleh Ubay bin Kaab merupakan ayat paling mulia dalam Alquran. Ayat kursi berisi tentang keesaan serta kekuasaan Allah yang mutlak.
Membaca ayat kursi bisa menjadikan amalan baik yang bisa ibu lakukan saat sedang hamil. Ibu dapat membacanya dua kali saat pagi dan sore hari, juga saat selesai sholat fardhu dan sebelum tidur. Hal tersebut akan membuat ibu mendapatkan ketenangan dalam hati dan tidak merasa cemas yang berlebihan.
3. Dua ayat terakhir dari surat Al-Baqarah.
"Aamanar rasulu bimaa unzila ilaihi mir rabbihii wal mu'minun, kullun aamana billaahi wa malaa'ikatihii wa kutubihii wa rusulih, laa nufarriqu baina ahadim mir rusulih, wa qaalu sami'naa wa ata'naa gufraanaka rabbanaa wa ilaikal masiir."
Artinya:
"Rasul telah beriman kepada Alquran yang diturunkan kepadanya dari Tuhannya, demikian pula orang-orang yang beriman. Semuanya beriman kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya dan rasul-rasul-Nya. (Mereka mengatakan): "Kami tidak membeda-bedakan antara seseorangpun (dengan yang lain) dari rasul-rasul-Nya", dan mereka mengatakan: "Kami dengar dan kami taat". (Mereka berdoa): "Ampunilah kami ya Tuhan kami dan kepada Engkaulah tempat kembali."
Dengan membaca dua ayat terakhir dari surat Al-Baqarah dapat menjaga ibu dari apapun. Terlebih ketika hamil muda yang rentan akan suatu bahaya.
Calon ibu dapat membaca dua ayat ini pada sore hari atau sebelum tidur. Doa ini sangat bermanfaat dan ampuh agar ibu selalu dicukupi dan dijaga dari segala sesuatu marabahaya.
4. Membaca tiga surat terakhir dalam Alquran.
Yang dimaksud dengan tiga surat terakhir dalam Alquran yaitu An Naas, Al Falaq, dan Al Ikhlas. Tiga surat tersebut memiliki keutamaan sebagai penjaga umat muslim sekaligus membuat diri mudah merasa cukup. Ketiga surat ini, juga sangat dianjurkan dibaca oleh calon ibu dalam masa kehamilan.
- Surat An Naas.
"Qul auudzu birobbinnaas. Malikin naas. Ilaahin naas. Min syarril waswaasil khonnaas. Alladzii yuwaswisu fii shuduurin naas, minal jinnati wan naas."
Artinya:
"Ku berlindung kepada Allah (yang memelihara dan menguasai) manusia. Raja manusia. Sembahan manusia. Dari kejahatan (bisikan) syaitan yang biasa bersembunyi, yang membisikkan (kejahatan) ke dalam dada manusia, dari (golongan) jin dan manusia."
- Surat Al Falaq.
"Qul auudzu birobbil falaq. Min syarri maa kholaq. Wa min syarri ghoosiqin idzaa waqob. Wa min syarrin naffaatsaati fil uqod. Wa min syarri haasidin idzaa hasad."
Artinya:
"Aku berlindung kepada Allah Yang Menguasai subuh, dari kejahatan makhluk-Nya, dan dari kejahatan malam apabila telah gelap gulita, dan dari kejahatan wanita-wanita tukang sihir yang menghembus pada buhul-buhul, dan dari kejahatan pendengki bila ia dengki."
- Surat Al Ikhlas.
"Qul huwallahu ahad, allahu somad, lam yalid wa lam ylad, wa lam yakul lah kufuwan ahad."
Artinya:
"Katakanlah (Muhammad), "Dialah Allah, Yang Maha Esa, Allah tempat meminta segala sesuatu, (Allah) tidak beranak dan tidak juga diperanakkan, Dan tidak ada sesuatu yang setara dengan-Nya."
Selain dibaca oleh sang ibu, calon ayah juga dianjurkan untuk membaca beberapa surat agar anak dalam kandungan istrinya senantiasa diberi perlindungan oleh Allah. Doa-doa tersebut yaitu sebagai berikut:
1. Membaca Surat Al-Fatihah sebanyak 7 kali setiap bada shalat shubuh dan ditiupkan pada perut ibu hamil.
2. Membaca surat Al-Insyirah (Alam Nasyrah) sebanyak 7 kali setelah shalat maghrib dan ditiupkan pada perut istri yang tengah hamil.
3. Memperbanyak membaca berdoa di bawah ini:
"Allahummahfadz waladi ma dama fi bathni zaujati wasyfihi anta asy-syafi laa syifa'an illaa syifaauka syifa'an la ughadiru saqaman. Allahumma shawwirhu fi bathni zaujati shuratan hasanatan watsabbit qolbahu imanan bika wa bi-Rasulika. Allahumma akhrijhu mim bathni zaujati waqta wiladatiha sahlan wa tasliman. Allahumma ij'alhu shahihan kamilan wa 'aqilan hadziqan 'amilan. Allahumma thowwil 'umrohu wa shahhih jasadahu wa hassin khuluqohu wa afshah lisanahu wa ahsin shautahu liqirooatil haditsi wal qur'anil 'adzim bibarokati Muhammadin shallallahu 'alaihi wasallam. Walhamdulillahi Robbil 'alamin."
Artinya:
"Ya Allah, jagalah anakku selama ia berada dalam perut istriku, sehatkan ia, sesungguhnya Engkau Yang Maha Menyehatkan, tak ada kesehatan kecuali kesehatan dari-Mu, kesehatan yang tak terganggu penyakit. Ya Allah, bentuk ia yang ada di perut istriku dalam rupa yang baik, tetapkan dalam hatinya keimanan pada-Mu pada Rasul-Mu. Ya Allah, keluarkan dia dari perut istriku pada saat kelahirannya secara mudah dan selamat. Ya Allah, jadikan ia utuh, sempurna, berakal, cerdas, banyak beramal. Ya Allah, panjangkan umurnya, sehatkan jasadnya, baguskan rupanya, dan fasihkan lisannya untuk membaca hadits dan Al-Quran Yang Agung, dengan berkah Nabi Muhammad SAW. Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta Alam."
Demikian doa-doa yang dapat dibaca oleh Ibu hamil serta calon ayah yang sedang menanti kelahiran sang buah hati. Semoga dengan mengamalkan doa-doa di atas. Pasangan calon ibu dan ayah dapat diberikan ketenangan hati menanti momongan.
Recommended By Editor
- Doa agar hati tenang, bacaan Arab, latin dan artinya
- Manfaat dan keutamaan Ayat Kursi jika dibaca setiap hari
- Doa malam lailatul qadar sering dibaca Nabi, arti & amalannya
- Doa untuk orang sakit dan adab membesuknya sesuai sunah Nabi
- Doa untuk pengantin Islam lengkap dengan arti dan maknanya
- Doa tahlil lengkap dengan tata cara, urutan, dan arti