Brilio.net - Joice Onsay Warouw istri dari Brigjen (Purn) Johan Sumampouw meminta maaf atas tindakannya menampar petugas Aviation Security (Avsec) Bandara Sam Ratulangi, Manado, Sulawesi Utara. Hal itu disampaikan melalui Kuasa Hukumnya, Lisya saat mendampingi pemeriksaan atas kasus tersebut.

"Saya selaku kuasa hukum mewakili klien saya, meminta maaf yang sebesar-besarnya dan menyesali perbuatan itu," kata Lisya kepada awak media di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (7/7).

Diketahui, insiden penamparan di Bandara Sam Ratulangi dilakukan oleh Joice terhadap petugas Avsec saat hendak naik pesawat Batik Air ID-6271 tujuan Jakarta sekitar pukul 07.20 WITA, Kamis (5/7). Berdasarkan informasi yang dihimpun, pemukulan terjadi saat Joice memasuki pemeriksaan X-Ray SCP 2.

Tampar Petugas Bandara  © 2017 facebook

Ketika itu, alat detektor berbunyi saat Joice berjalan melewatinya. Dua petugas Avsec Bandara Sam Ratulangi, Jemy W. Hantouw dan Amelia Magreani lalu memeriksa Joice. Mereka lantas meminta jam tangan yang dikenakan Joice dilepas guna diperiksa dengan alat X-Ray dan diminta kembali melewati alat detektor.

Tak diduga, Joice ternyata tidak terima dengan peraturan tersebut. Tiba-tiba, Joice marah lalu menampar petugas Avsec. Usai insiden itu keduanya sempat dimediasi di Polsek Bandara.