Brilio.net - Pemantauan terhadap penyebaran virus corona Covid-19 masih terus dilakukan pemerintah. Juru Bicara Pemerintah Percepatan Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto mengatakan ada delapan provinsi di Indonesia yang tidak ditemukan kasus positif Covid-19, khususnya pada hari ini.

Delapan provinsi yang disebutkan tersebut yakni Aceh, Bangka Belitung, Jambi, Kalimantan Barat, Kalimantan Utara, Sumatera Barat, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Barat.

"Di provinsi ini tidak kita dapatkan kasus sama sekali pada hari ini," kata Yuri dalam konferensi pers yang disiarkan melalui YouTube BNPB, Jumat (29/5).

Aceh hingga kemarin, 28 Mei 2020, hanya terdeteksi 20 kasus positif Covid-19, 17 orang berhasil sembuh dan 1 pasien meninggal.

Sementara Bangka Belitung hanya memiliki kasus positif Covid-19 sebanyak 42, 27 orang berhasil sembuh dan 1 pasien meninggal. Demikian data per 28 Mei kemarin.

Adapun data pasien positif Covid-19 di Jambi kemarin sebanyak 97 kasus. 15 Orang di antaranya berhasil sembuh dan tidak ada pasien meninggal.

Kalimantan Barat terdeteksi 184 kasus pada Kamis kemarin. 47 Berhasil sembuh, 4 pasien meninggal. Sedangkan Kalimantan Utara terdeteksi 165 kasus,72 berhasil sembuh, 2 pasien meninggal

Berikutnya Sumatera Barat. Berdasarkan data yang dirilis gugus tugas penanganan Covid-19, kasus positif Covid-19 di Sumatera Barat hanya terdeteksi 541 kasus hingga kemarin, 250 orang sembuh dan 25 pasien meninggal.

Sulawesi Barat kemarin hanya 88. 34 Pasien berhasil sembuh, 2 orang meninggal. Terakhir, Sulawesi Tengah mengoleksi 126 kasus positif Covid-19, 52 orang sembuh dan 4 pasien meninggal dunia.