Brilio.net - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendatangi Konferensi Nasional Forum Rektor Indonesia (FRI) 2016 di Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) pada Jumat (29/1). Dalam sambutannya, Jokowi mendorong perguruan tinggi melakukan implementasikan hasil risetnya untuk membantu menjawab kebutuhan rakyat di era yang serba kompetitif.

"Hal ini dimaksud agar riset yang dilakukan perguruan tinggi benar-benar dapat dirasakan oleh masyarakat," kata Presiden Jokowi seperti dikutip brilio.net dari Antara,  Minggu (31/1).

Mantan gubernur DKI Jakarta ini berharap perguruan tinggi melalui hasil risetnya dapat berkontribusi untuk pembangunan lingkungan sekitarnya, bukan hanya untuk internal kampus sendiri.

Selain memastikan riset tersebut berguna bagi masyarakat, Jokowi mengajak agar perguruan tinggi bekerja sama dengan pemerintah maupun swasta. Pengembangan biofuel misalnya, dapat bekerja sama dengan Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Dengan demikian penemuan atau hasil riset tersebut dapat secara optimal dirasakan oleh masyarakat.

"Banyak cara bisa kita lakukan asal riset itu konkret bagi rakyat," imbuh penggemar musik metal ini.