Brilio.net - Ratna Sarumpaet beberapa hari ini menjadi perbincangan masyarakat. Pasalnya, Ratna dikabarkan lebam-lebam karena dianiaya orang tak dikenal.
Polisi lantas bergerak cepat mencari bukti-bukti terkait kabar penganiayaan Ratna Sarumpaet di Bandung, Jawa Barat pada Jumat (21/9) kemarin. Polisi menyebut lebam pada wajah ibu Atiqah Hasiholan itu disebabkan operasi plastik.
Selang beberap waktu, Ratna membuat pernyataan yang mengejutkan. Dirinya membenarkan jika lebam-lebam di wajahnya bukan karena dianiaya tetapi sedot lemak.
Tak berhenti di situ, polisi mendapatkan fakta baru terkait rekening yang digunakannya untuk membayar sedot lemak di Rumah Sakit Bina Estetika. Dilansir liputan6.com, Kepala Divisi Humas Polri Irjen Setyo Wasisto membenarkan adanya kesamaan rekening itu.
"Itu, kan, dalam proses penyidikan. Penyidik menemukan Beliau melakukan pembayaran di rumah sakit dengan menggunakan rekening itu. Nah, kalau rekan-rekan membuka di internet, Beliau menggunakan rekening itu untuk mengumpulkan dana, kalau enggak salah di Danau Toba," kata Setyo Wasisto.
Dari data yang ditemukan polisi, Ratna terlihat melakukan sejumlah transaksi di Rumah Sakit Bina Estetika dengan nomor rekening BCA 2721360727 atas nama Ratna Sarumpaet dalam rentang waktu 20-24 September 2018. Hingga kini temuan itu terus diselidiki.
Sebelumnya lewat akun Instagram pribadinya, Atiqah Hasiholan pernah mengunggah postingan penggalangan dana untuk korban tenggelam di Danau Toba. Dalam unggahannya itu, Atiqah menuliskan rekening BCA 2721360727, namun tidak mencantumkan nama pemilik rekening.
Recommended By Editor
- 10 Potret mesra pasangan Rio Dewanto-Atiqah Hasiholan, jauh dari gosip
- 10 Potret cantik Ratna Sarumpaet muda ini dijamin bikin pangling
- 5 Drama politik yang bikin heboh, kecelakaan hingga penganiayaan
- 10 Meme ala warganet tentang Ratna Sarumpaet ini bikin berdeham
- 6 Insan perfilman ini ikut komentar terkait drama Ratna Sarumpaet