Brilio.net - Tragedi jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 dengan jalur penerbangan Jakarta-Pangkal Pinang di perairan Karawang, Senin (29/10) menjadi kesedihan bagi masyarakat Indonesia. Baik dari politisi, selebriti Tanah Air, hingga warganet turut berdoa untuk keselamatan korban.

Pesawat ini membawa total 189 penumpang, termasuk pilot, co-pilot dan awak kabin. Nama-nama kru pesawat di antaranya Bhave Suneja (pilot), Harvino (co-pilot), dan lima pramugari di antaranya Shintia Melina, Alfiani Hidayatul Solikah, Fita Damayanti Simarmata, Mery Yulyanda, dan Citra Novita Anggelia Putri.

Citra  2018 brilio.net

Citra Novita Anggelia Putri salah satu pramugari yang menjadi korban dalam tragedi tersebut. Jauh sebelum kejadian nahas ini, sang pramugari sempat mengunggah foto di akun Facebooknya. Dalam postingan terakhirnya pada (8/4) lalu, Citra tampak mengunggah foto bandara dengan pesawat Lion Air.
Dalam foto tersebut ia tersebut ia menampakkan keindahan langit di senja hari. Ia juga menuliskan lafaz Allah dalam foto tersebut dan disertai lambang cinta.

Dengan kejadian seperti ini, sontak saja unggahan tersebut ramai dikomentari warganet. Warganet ikut berduka atas musibah yang terjadi dan mendoakan seluruh korban dalam kejadian ini.

"Selamat jalan saudariku semoga surgalah tempat terindahmu. Sesungguhnya kami yg masih hidup ini segera menyusulmu dan kepastian yg tak mungkin di tolak" tulis Muhammad Alfath.

"Innalillahi wainnalillahi rojiuun, semoga menjadi bidadari surga, al fatiha kamu dan al fatiha buat kelurga mu, semoga bisa menjalani cobaan ini dg ikhlas, aamiin ya rabbal alamiin " sambung Zul Fadly.

"Status terakhirmu seolah mengatakan Allah mencintaiMu
Ma Sha Allah " ucap akun YuNa.