Brilio.net - Membicarakan keluarga konglomerat Bakrie seperti tak ada habisnya. Selain Nia Ramadhani, banyak perempuan cantik yang menjadi bagian dari keluarga Bakrie. Mereka hidup mewah dan bergelimang harta karena keluarga Bakrie merupakan salah satu konglomerat di Indonesia.
Seperti halnya Nia Ramadhani, dua perempuan cantik yang mencuri perhatian yaitu Adinda Bakrie. Putri dari Indra Bakrie yang merupakan adik Aburizal Bakrie ini termasuk sosialita kelas atas Tanah Air. Tak hanya soal kehidupan Adinda Bakrie saja yang menarik diperbincangkan, keluarganya pun tak luput dari sorotan publik.
Adinda Bakrie diketahui resmi melepas status jandanya dan telah menikah dengan pria asal Amerika, Vinny Di Lucia. Dalam momen pernikahan keduanya, ada sosok yang juga tak kalah mencuri perhatian. Ia adalah sang ibu tiri, Gaby Bakrie. Penampilan Gaby Bakrie yang cantik dan berkelas membuat dirinya dikagumi warganet.
Tak hanya itu, penampilan Gaby yang awet muda juga membuatnya terlihat hampir seumuran dengan Adinda Bakrie. Padahal usia istri Indra Bakrie ini menginjak 47 tahun. Meski hampir kepala lima, gayanya tetap modis. Jika disandingkan dengan Adinda, paras keduanya sekilas seperti adik dan kakak. Nggak percaya?
Dirangkum brilio.net dari akun Instagram @gabybakrie, berikut gaya Gaby Bakrie, mantan model 80-an sekaligus ibu tiri Adinda Bakrie. Gayanya stylish dan fashionable banget.
1. Seperti diketahui, Gaby Dianne Djorghi atau yang lebih dikenal dengan Gaby Bakrie adalah istri dari Indra Usmansyah Bakrie, anak ketiga dari Achmad Bakrie.
2. Gaby Bakrie sebenarnya bukan orang dari kalangan biasa. Wanita kelahiran 28 Januari 1973 ini merupakan putri dari perancang busana, Maartri Djorghi.
3. Di usianya yang menjelang setengah abad itu, pesona Gaby tak memudar sama sekali.
4. Gaby Bakrie merupakan seorang mantan model papan atas di era tahun 80-an. Dulu, ia merupakan teman seangkatan Bianca Adinegoro dan Chyntia Yusuf.
5. Menikah dengan Indra Bakrie, otomatis membawanya menjadi seorang sosialita papan atas. Dengan perbedaan usia yang cukup jauh, nyatanya kisah cinta keduanya masih awet hingga kini.
6. Di usianya yang menginjak 50 tahun, ia masih memiliki badan yang tinggi dan proporsional serta kulit putih yang masih terawat dengan baik. Ia pun tak kalah cantik dengan Adinda Bakrie.
7. Sebagai seorang model, tentu harus memiliki badan yang proporsional dan wajah yang cantik. Hal ini terbukti dari sosok Gaby Bakrie.
8. Sebelum meniti kariernya menjadi seorang model dan pebisnis, Gaby Bakrie juga menempuh pendidikan S1 di Universitas Trisakti jurusan Hukum.
9. Melalui Instagram pribadinya, Gaby Bakrie juga diketahui sering traveling ke luar negeri ataupun dalam negeri.
10. Gaby adalah seseorang yang senang bepergian. Penampilannya pun terlihat stylist setiap saat.
Recommended By Editor
- 10 Potret kompak Adinda Bakrie dan ibu tiri, terlihat sepantaran
- 7 Potret ulang tahun Liliana Tanoesoedibjo ke-53, penuh kehangatan
- Beda gaya 5 menantu keluarga Bakrie, pesonanya bikin kagum
- 5 Potret perayaan Imlek di rumah Konglomerat Indonesia, meriah abis
- 10 Pesona Liana Jhonlin, anak crazy rich Kalimantan Selatan