Brilio.net - Belakangan ini media sosial diramaikan dengan sebuah video yang memperlihatkan seorang penyanyi pria berambut gondrong, membawakan lagu berjudul Kasih Sayang Kepada Orangtua. Nggak seperti lagu pada umumnya, lagu berdurasi 4 menit 11 detik tersebut justru tak memiliki lirik dan terdengar seperti mengerang serta cenderung sumbang.

Meskipun tak seperti lagu kebanyakan, namun video lagu tersebut yang diunggah di YouTube sudah ditonton lebih dari 3,5 juta kali lho. Lagu tersebut menjadi viral setelah dibawakan oleh sang penyanyi di acara bertajuk Kelas Indie pada Agustus 2019 lalu. Potongan video lagu tersebut yang diunggah di Instagram dan Twitter pun ramai menjadi perbincangan.

Orang di balik video tersebut adalah seniman asal Banjaran, Kabupaten Bandung, Jawa Barat bernama Ridwan Mawang Sanja Irawan. Mawang merupakan alumnus Institus Seni Budaya Indonesia (ISBI) jurusan Seni Karawitan. Mawang juga aktif dalam pembuatan musik teater, tari dan film.

Meskipun terdengar aneh untuk sebagian orang, namun lagu yang dinyanyikan Mawang memiliki makna dalam lho. Mawang menjelaskan, bahwa sulit untuk mengungkapkan perasaan kepada orangtua melalui kata-kata. Hal tersebut kemudian membuat Mawang beranggapan bahwa sebuah pesan tak harus disampaikan dengan kata-kata.

"Saat membicarakan kasih sayang orangtua kepada anaknya itu kan tidak semudah kita membicarakan hal-hal kepada orang lain, misalnya kepada teman. Karena orangtua selalu berjasa dalam hal apa pun untuk anak-anaknya, maka pesan tidak harus disampaikan dengan sebuah lirik yang kata-katanya konvensional," kata Mawang seperti dilansir brilio.net dari liputan6.com, Senin (16/9).

Penasaran kan seperti apa sih sosok Mawang yang viral lewat lagu Kasih Sayang Kepada Orangtua? Yuk langsung kenalan dengan sosok Mawang lewat 10 potret seperti dirangkum brilio.net dari akun Instagram @mawang.s.i, Senin (16/9).

1. Ini dia sosok Mawang yang kini juga aktif sebagai tenaga honorer di beberapa sekolah tingkat menengah atas.

Mawang viral  Instagram

2. Viral lagu yang ia bawakan pun membuat Mawang tampil sebagai bintang tamu dalam talkshow yang dipandu Andre Taulany dan Sule.

Mawang viral  Instagram

3. Nggak hanya aktif sebagai tenaga honorer, Mawang juga dikenal sebagai guru privat yang mengajar gitar dan drum.

Mawang viral  Instagram

4. Cowok berusia 26 tahun ini sebenarnya sudah menciptakan lagu Kasih Sayang Kepada Orangtua sejak 2017 lalu, dan sudah sering dibawakan di berbagai acara pentas seni.

Mawang viral  Instagram

5. Mawang juga aktif di dunia musik bersama band-nya yang bernama Maw & Wang. Begini nih, gaya Mawang saat manggung.

Mawang viral  Instagram

6. Selain memiliki kecintaan terhadap dunia seni, Mawang juga merupakan penggemar berat olahraga sepakbola.

Mawang viral  Instagram

7. Nggak hanya gemar dengan dunia seni dan sepakbola, Mawang juga merupakan seorang pecinta alam.

Mawang viral  Instagram

8. Lagunya yang kini viral membuat nama Mawang mulai dikenal. Hal tersebut juga membuatnya merasa karyanya mendapat apresiasi dari publik.

Mawang viral  Instagram

9. Mawang juga mendengarkan lagunya kepada sang ibu yang tak mempersoalkan perihal lirik pada karyanya.

Mawang viral  Instagram

10. Nggak hanya untuk dirinya sendiri, lagu Kasih Sayang Kepada Orangtua juga turut membawa teman-teman band Mawang dikenal publik.

Mawang viral  Instagram