Brilio.net - Yohanes Ande Kala, siswa SMP yang viral karena aksinya memanjat tiang bendera saat upacara peringatan kemerdekaan hadir di upacara pembukaan Asian Games 2018. Kerennya lagi, siswa SMP yang akrab dipanggil Joni ini duduk bersama para menteri Kabinet Kerja. Joni terlihat sangat bersemangat mengikuti gelaran pembukaan Asian Games di stadion Gelora Bung Karno, Sabtu (18/8).

Bersama menteri-menteri, Joni juga berselfie ria. Wajah cerianya membuat Menko Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan, Menko Polhukam Wiranto, Sekretaris Kabinet, Pramono Anung, Menteri BUMN Rini Soemarno jadi tersenyum.

"Joni yg kemarin secara heroik memanjat tiang bendera di NTT, menjadi bintang saat pembukaan Asian Games di GBK malam ini, bertemu dgn Menteri2, Panglima TNI dan Kapolri, semuanya minta foto dgn Joni." tulisnya dalam cuitan tersebut. Pramono juga menambahkan bahwa cita-cita Joni saat besar nanti adalah menjadi tentara. "Joni kalau sudah besar pengen jadi Tentara," tulis Pramono Anung lewat media sosialnya.

Seperti apa momen saat Joni tiba di Jakarta dan hadir di upacara pembukaan Asian Games 2018? Dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Sabtu (18/8).

1. Joni terlihat ceria saat berselfie bersama para menteri.

5 momen joni di asian games 2018  2018 brilio.net

foto: Twitter/@pramonoanung

2. Menteri BUMN Rini Soemarmo dan Kepala Berkraf Triawan Munaf juga tak melewatkan kesempatan ini untuk berfoto bersama Joni.

5 momen joni di asian games 2018  2018 brilio.net

foto: Twitter/@pramonoanung

3. Joni jadi seleb cilik di kalangan para pejabat pemerintahan.

5 momen joni di asian games 2018  2018 brilio.net

foto: Twitter/@pramonoanung

4. Joni duduk di kursi Menteri Kemenpora Imam Nahrawi.

5 momen joni di asian games 2018  2018 brilio.net

foto: Twitter/@KEMENPORA_RI

5. Ini wajah ceria Joni saat berada di kantor Kemenpora, Jakarta.

5 momen joni di asian games 2018  2018 brilio.net

foto: Twitter/@KEMENPORA_RI