Brilio.net - Debat Pilpres kembali memasuki babak baru. Sebelumnya telah terlaksana debat yang mempertemukan capres dan cawapres, kemudian debat hanya capres dan hanya cawapres. Hari ini, Sabtu (30/3) akan kembali digelar debat antara capres Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
Tema pada debat keempat ini adalah tentang ideologi, pertahanan dan keamanan, pemerintahan dan hubungan internasional. Seperti biasa, nggak cuma tema debat saja yang menjadi perhatian. Namun sosok moderator yang akan mengawal dan mengawasi jalannya debat juga jadi sorotan.
Kali ini, Retno Pinasti dipilih sebagai moderator wanitanya. Sama seperti moderator perempuan sebelumnya, Retno tentu akan mencuri perhatian penonton di sela-sela intensnya debat yang akan terjadi nanti malam. Wanita cantik ini merupakan pembawa acara SCTV yang kini menjadi Wakil Pemimpin Redaksi Liputan6 SCTV.
Pada tahun 2014, wanita dengan gaya rambut sebahunya yang khas ini pernah meraih penghargaan Best Talkshow Presenter Nominee pada KPI Awards. Dilansir brilio.net dari laman liputan6, Retno Pinasti lahir di Yogyakarta dan pernah menempuh pendidikan SMA di Wonosobo, Jawa Tengah. Ia kemudian pulang kampung untuk melanjutkan pendidikan kuliah di UGM.
Daripada penasaran, berikut ini deretan potret cantiknya Retno Pinasti dan fakta lain tentangnya seperti brilio.net lansir dari akun Instagram @retnopinasti, Sabtu (30/3).
1. Retno selalu tampil memesona saat membawakan acara berita di televisi.
2. Ia punya gaya rambut khas yaitu pendek sebahu.
3. Nama Retno dipilih sebagai moderator ditentukan berdasarkan kesepakatan antara KPU, Tim Kampanye Nasional 01 dan Badan Pemenangan Nasional 02 pada Senin lalu.
4. Melalui pencermatan rekam jejak, Retno dinilai punya kemampuan dan independen.
5. Meskipun sudah lama malang-melintang di dunia jurnalistik, Retno mengaku grogi jelang menjalankan tugasnya.
6. "Tadi kita udah tegar lho, diingetin gini jadi tegang lagi," ujar Retno seperti brilio.net kutip dari laman liputan6.
7. Retno bakal berduet dengan Zulfikar Naghi sebagai moderator pria.
Recommended By Editor
- Putri Ayuningtyas, jurnalis yang jadi moderator debat cawapres
- 6 Gaya Anisha Dasuki di debat capres, disebut mirip Jisoo Blackpink
- 10 Fakta Anisha Dasuki, si cantik moderator debat capres kedua
- 10 Beda gaya Anisha Dasuki dan Ira Koesno, siapa idolamu?
- 10 Fakta Tommy Tjokro, moderator debat capres putaran kedua