Brilio.net - Memasuki usia 10 tahun biasanya anak-anak lebih suka pada hobi yang umum-umum, sepak bola bagi anak putra atau menari bagi yang putri. Namun berbeda halnya dengan bocah yang satu ini. Di usianya ke 10 tahun ia menyukai hobi yang unik, yaitu mendaki gunung.

Tak tanggung-tanggung, bocah bernama Khansa Syahlaa inisudah mendaki hingga 15 gunung. Bahkan pada 15 Juli 2017 lalu, Khansa telah berhasil mencapai puncak gunung Cartenz Pyramid di Papua yang memiliki tinggi mencapai 4.884 meter di atas permukaan laut.

Pendakian ini dilakukan untuk melengkapi penjelajahannya mencapai tujuh puncak gunung tertinggi di Indonesia, sekaligus mengukuhkan dirinya sebagaiPendaki cilik perempuan yang menjadi 7 Summiter of Indonesia.

Saat ditemui media saat konferensi pers atas kepulangannya dari puncak tertinggi di Indonesia, Khansa mengungkapkan rasa bahagianya.

"Alhamdulillah, seneng banget bisa sampai di puncak," katanya kepada media belum lama ini.

Khansa mengaku tak menyangka dirinya bisa melewati rintangan untuk sampai ke Cartenz, pasalnya jalur yang terjal dan membutuhkan kesiapan mental, banyak pendaki yang gagal sampai puncak. Namun Khansa berhasil menaklukkan gunung tersebut.

"Pas aku sampai di puncak, aku nangis karena terharu, medannya berat," ungkapnya.

Cartenz Pyramid memang terkenal dengan jalur pendakian yang terjadi karena pendakiannya teknikal. Berbagai persiapan pun dilakukan, mulai dari cara menggunakan tali untuk berjalan di tebing hingga memanjat tebing.

"Awalnya takut, setelah sering latihan jadi nggak takut lagi," katanya.

Rupanya, kecintaannya mendaki gunung turun dari hobi sang ayah, Aulia Ibnu. Sang ayah mengaku sejak kelas 6 SD sudah mengajak Khansa mendaki gunung, gunung pertama yang didaki adalah Semereu.

Khansa Syahlaa  2017 brilio.net

"Sejak tahun 2015, pertama kali terintegrasi karena film 5 cm. Saat itu ke Semeru, kemudian berlanjut ke gunung lainnya sampai sekarang sudah 16 gunung yang didaki termasuk Cartenz," jelasnya.

Awalnya, Ibnu mengajak Khansa mendaki hanya ingin membentuk karakter Khansa menjadi pribadi yang mandiri, namun ia tak menyangka, sang anak menjadi hobi mendaki.

"Awalnya saya mengajak dia naik gunung untuk membangun karakter. Awalnya saya ajak umur 5 tahun ke Bromo, usianya 7 tahun ke Rinjani. Ternyata yang awalnya ingin membangun karakter, dampaknya jadi bagus sekali," ucapnya.

Berikut tujuh gunung tertinggi di Indonesia yang telah berhasil ditaklukkan Khansa Syahlaa.

1. Gunung Semeru, Puncak Tertinggi di Pulau Jawa.
Gunung Semeru atau Puncak Mahameru berhasil dijamahi Khansa Syahlaa pada 26 April 2015. Gunung yang berada di Propinsi Jawa Timur, tepatnya masuk di antara dua kabupaten Malang dan Lumajang ini memiliki ketinggian mencapai 3.676 meter di atas permukaan laut.

2. Puncak Rantemario, Gunung Latimojong.
Latimojong merupakan gunung teertinggi yang ada di Pulau Sulawesi. Puncaknya yang berada pada ketinggian mencapai 3.478 meter di atas permukaan laut berhasil ditaklukkan Kansha pada 26 April 2015. Gunung Latimojong sendiri bukan gunung berapi yang terletak di kawasan Enrekang, Sulawesi Selatan.

3. Gunung Kerinci.
Siapa yang tidak tahu keangkeran gunung tertinggi yang ada di Pulau Sumatera ini? Gunung Kerinci yang puncaknya berada pada ketinggian 3.800 meter di atas permukaan laut ini berhasil dijamahi Khansa pada 26 Maret 2016. Gunung berapi ini berada di perbatasan antara Sumatera Barat dan Jambi.

4. Gunung Binaiya.
Khansa berhasil ada di puncak Binaiya, gunung tertinggi di Kepulauan Maluku ini pada 13 Juli 2016. Puncak Gunung Binaiya berada pada ketinggian 3.027 meter di atas permukaan laut. Gunung Binaiya berlokasi di Pulau Seram, yang secara administrasi masuk dalam kawasan Kabupaten Maluku Tengah.

5. Gunung Rinjani.
Semua orang pasti tahu keindahan gunung yang satu ini. Rinjani yang merupakan gunung tertinggi di Kepulauan Nusa Tenggara dan Bali memiliki ketinggian mencapai 3.726 meter di atas permukaan laut. Puncak gunung yang ada di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat ini berhasil ditaklukkan Khansa pada 25 Juli 2016.

6. Gunung Bukit Raya.
Tercatat, puncak gunung tertinggi di Kalimantan sebenarnya adalah Gunung Kinabalu, namun gunung tersebut masuk dalam kawasan negara Malaysia. Puncak tertinggi dalam The Seven Summits of Indonesia dari Kalimantan ada di Gunung Bukit Raya. Gunung dengan ketinggian mencapai 2.278 meter di atas permukaan laut ini berhasil dijamahi Khansa pada 11 November 2016.

7. Gunung Cartenzs Pyramid.
Belum lama ini, yaitu pada Sabtu 15 Juli 2017, Khansa berhasil menaklukkan Gunung Cartenzs yang merupakan puncak gunung tertinggi di Papua. Gunung yang merupakan bagian dari Pegunungan Maoke ini memiliki ketinggian mencapai 4.884 meter di atas permukaan laut. Puncak Cartenzs atau Puncak Jaya sendiri merupakan puncak tertinggi di Indonesia, selain juga menjadi salah satu dari Seven Summit di tujuh benua versi Reinhold Messner.