Brilio.net - Dengan masih memakai jas putih khas dokter tampak seorang laki-laki menari dengan lincahnya di pinggir jalan Boston serta terlihat kardus yang telah terisi beberapa uang dari para pejalan yang lewat. Selidik punya selidik ternyata ia adalah dokter Adnan Khera yang sehari-hari berprofesi di bagian residen anestesi di Tufts Medical Center di Boston, Massachusetts, Amerika Serikat.
Namun bukan karena keahliannya dalam membius pasien, masyarakat boston justru lebih mengenalnya sebagai 'Doctor Be Dancing' karena aksi menarinya di jalanan setiap seminggu dua kali. Eits, aksi menarinya ini bukan saja karena hobi, namun untuk kegiatan amal. Uang yang ia dapat selama perform kemudian ia gunakan untuk membantu anak-anak yang sakit, anak-anak dari kalangan tidak mampu serta untuk menyelamatkan binatang.
foto: instagram.com/doctorbedancing
Pengalaman menarinya di jalanan tersebut berawal dari ketika ia merayakan kelulusan sekolah kedokterannya di Barcelona, Spanyol. Kala itu ia menari dengan gembira di depan sebuah air mancur, namun siapa sangka ketika ia tengah menari justru ada orang yang melemparkan uang ke arahnya.
BACA JUGA: Nggak cuma berprestasi, 7 artis cantik ini juga berjiwa sosial tinggi
Kemudian ketika ia bertugas di rumah sakitnya yang sekarang ia mulai menjalankan aksi kegiatan amalnya tersebut. Berbekal kardus, papan pengumuman serta media player ia menari di pinggir jalan di Boston dengan lokasi yang berpindah-pindah.
Dokter inspirasional ini bahkan telah mengilhami orang-orang di sekelilingnya untuk turut serta meramaikan kegiatan amal tersebut. "Banyak orang yang datang dan menari dengan saya, mulai dari gelandangan, anak-anak, rekan kerja, pelajar, hingga orang tua," Ujarnya seperti yang dilansir brilio.net dari hellomagazine.com, Selasa (14/6).
Dia merasa cara yang ia lakukan di jalanan sekarang dan merawat pasien di rumah sakit tidaklah jauh berbeda. "Pada dasarnya kita sama-sama bergerak untuk membuat hidup seseorang menjadi lebih baik," ujarnya.
Begini salah satu aksi menarinya, nggak kalah menarik dengan para penari profesional.
Recommended By Editor
- Nggak cuma berprestasi, 7 artis cantik ini juga berjiwa sosial tinggi
- Video bayarin bensin ini membuktikan kebaikan itu bisa menular lho
- 15 Foto ini bukti masih banyak orang baik di tengah ketidakpedulian
- 10 Artis kondang ini abdikan dirinya untuk kemanusiaan, inspiratif!
- Pria ini berpose seksi demi menggalang dana, 15 fotonya ini bikin geli