Brilio.net - Kabar duka datang dari keluarga besar PP (Pimpinan Pusat) Muhammadiyah. Mantan ketua umum PP Muhammadiyah, Buya Ahmad Syafii Maarif meninggal dunia pada hari Jumat (27/6) di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Gamping, Yogyakarta. Informasi meninggalnya Buya Syafii Maarif diketahui dari unggahan Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir melalui cuitan di Twitter.
"Muhammadiyah dan bangsa Indonesia berduka. Telah wafat Buya Prof Dr H Ahmad Syafii Maarif pada hari Jumat tanggal 27 Mei 2022 pukul 10.15 WIb di Rs PKU Muhammadiyah Gamping," tulis Haedar Nashir dikutip brilio.net dari pada Jumat (27/5).
Informasi terbarunya Buya Syafii Maarif akan disalatkan di masjid Gede Kauman. Dan Buya Syafii Maarif akan dikebumikan setelah bada ashar di Kulon Progo.
Meninggalnya Buya Syafii Maarif ini tentunya meninggalkan kesedihan, kehilangan, dan kenangan bagi sejumlah orang. Salah satunya yaitu Budhi Hermanto. Budhi Hermanto membagikan kenangannya bersama Buya Syafii Maarif melalui media sosial Twitter pada tanggal 30 Agustus 2021.
Melalui unggahan dalam akunnya @budhihermanto. Budhi mengunggah sebuah video yang menunjukan Buya Syafii Maarif sedang bersepeda di area kompleks Perumahan Nogotirto. Dalam video tersebut tampak Buya Syafii menggunakan sepeda dan menggunakan topi berwarna merah.
Melihat Buya yang sedang mengendarai sepedanya itu, Budi segan untuk menyalip.
"Saya ga berani menyalip pengendara sepeda bertopi merah ini, ketemu di kompleks perumahan Nogotirto. Semoga beliau selalu diberi kesehatan, berkah," tulisnya dikutip brilio.net dari akun @budhihermanto, Jumat (27/5).
Pada tanggal 27 Mei 2022 Budi kembali mengunggah foto kebersamaannya dengan Buya dan mengucapkan bela sungkawa.
"Sugeng tindak Guru... Al Fatihah," tulis Budi.
"Mohon doa teman-teman untuk Buya Maarif, dan mohon maafkan segala kesalahan dan kekhilafan beliau," lanjutnya.
Recommended By Editor
- Kenangan Mahfud MD saat menjadi asisten mengajar Buya Syafii Maarif
- Momen jenazah Syafii Maarif di Masjid Gede Kauman disalatkan Mahfud MD
- Buya Syafii Maarif berpulang, Jokowi: Selamat jalan Guru Bangsa
- Ucapan duka para tokoh bangsa iringi kepergian Buya Syafii Maarif
- Mengenang kesahajaan Syafii Maarif, tolak diantar naik mobil pilih KRL