Brilio.net - Meski kini tak lagi menjabat sebagai presiden, sosok Susilo Bambang Yudhoyono atau akrab disapa SBY masih melekat di ingatan masyarakat. Aktivitas sehari-harinya pun tak luput dari sorotan media.
Seperti baru-baru ini, SBY diketahui memiliki hobi baru dengan melukis. Salah satu hasil lukisannya pun didedikasikan untuk mendiang istrinya, Ani Yudhoyono saat memperingati hari kelahirannya pada 6 Juli lalu.
Dalam satu kesempatan, Agus Yudhoyono bersama sang istri, Annisa Pohan mengunjungi studio lukis SBY. Baru selesai dibangun, studio lukis ini memiliki peralatan lukis yang cukup lengkap. Mulai dari jenis kuas hingga aneka jenis cat lukis.
Kira-kira seperti apa ya studio lukis milik SBY? Berikut potretnya, seperti dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Jumat (23/7).
1. Jatuh cinta dengan hobi barunya, SBY memutuskan untuk membuat studio lukis sendiri.
foto: Instagram/@ibasyudhoyono
2. Kendati tak terlalu luas, studio lukis ini lengkap dengan berbagai peralatan untuk melukis.
foto: Instagram/@ruby_26
3. Terlihat sofa panjang ada di salah satu sudutnya untuk bersantai.
foto: Instagram/@annisayudhoyono
4. Baru-baru ini, Annisa Pohan melakukan mini tur untuk menunjukkan peralatan melukis SBY.
foto: Instagram/@annisayudhoyono
5. Ia juga memperlihatkan berbagai lukisan SBY. Diketahui, ayah mertuanya mulai melukis usai salat subuh. "Jadi pepo setiap bangun abis subuh langsung di studio ini, ngelukis. Sehari bisa enam jam melukis," ungkapnya.
foto: Instagram/@annisayudhoyono
6. Pencahayaan di studio tersebut juga cukup terang. Sehingga, memudahkan untuk melukis dengan lebih detail.
foto: Instagram/@ruby_26
7. Peralatan melukis SBY pun terbilang lengkap mulai dari kuas aneka jenis dan ukuran.
foto: Instagram/@annisayudhoyono
8. Serta berbagai macam cat lukis seperti cat air, cat minyak hingga cat akrilik.
foto: Instagram/@annisayudhoyono
9. Terlihat berbagai macam lukisan menghiasi dinding studio. "Ini katanya yang latihan-latihan nih (lukisan). Ini bagus banget, ya. Ini hasil karya pepo semua, guys," ucap Annisa.
foto: Instagram/@annisayudhoyono
Recommended By Editor
- SBY muncul di film Hollywood The Tomorrow War, begini penampakannya
- 5 Fakta jejak karier Harmoko, dari jurnalis sampai pimpinan parlemen
- 7 Potret kenangan Rachmawati Soekarnoputri bersama publik figur
- 6 Perjalanan karier Ki Manteb Soedharsono, sempat cetak rekor MURI
- 17 Inspirasi gaya Gusti Nurul, putri yang tolak lamaran tokoh besar RI