Brilio.net - Laman Facebook ESN VSB - TU Ostrava pada Selasa (29/11) merilis sebuah berita duka atas kematian seorang mahasiswa dari Nanyang Technological University Singapore (NTU Singapura). ESN VSB sendiri merupakan sebuah organisasi pelajar yang membantu pelajar pertukaraan pelajar di Ostrava, Republik Ceko.

 

Justin Tan © 2016 istimewa

foto: screenshoot Facebook

Singkat cerita, mahasiswa bernama Justin Tan Honng Tze sedang melakukan pertukaran pelajar di Faculty of Mechanical Engineering di VSB - Technical University of Ostrava. Tan meninggal setelah mengalami kecelakaan tragis di Slovakia pada Jumat (25/11).

Mendengar kabar buruk kecelakaan anaknya, orangtua Tan pun terbang ke Slovakia pada Rabu. Kendati demikian, pada hari Jumat Tan menghembuskan napas terakhir. Tak ingin terlarut dalam kesedihan, orang tua dari Tan justru mendonasikan ginjalnya untuk pasien yang ada di Slovakia.

Kabar orang tua Tan mendonasikan ginjalnya banyak direspons positif oleh netizen dunia, Jumat (2/12). Seperti komentar dari Emma Krish, "Thats so sad, but what awesome parents with a good heart.” (Menyedihkan memang kabar (kematian) tersebut, tapi betapa mulianya hati orangtuanya)."

Seorang netizen lain pun mengucapkan terima kasih atas kebaikan hati dari orang tua Tan yang telah membantu kelangsungan hidup orang lain. May Young menyebutkan

"I am so, so sorry for your loss. To the parents of Justin, I want to thank you both for your big and generous heart in donating his organs. May you take comfort from the fact that so many people were given life through your son." (Saya turut berduka atas kehilangan Anda. Untuk orangtua Tan saya mengucap terima kasih untuk kebesaran dan kemuliaan hatimu mendonasikan organ. Semoga Anda mendapat balasan karena banyak orang yang mendapatkan kehidupannya lagi melalui anakmu).

Sebelum melakukan pertukaran pelajar ke Ceko, Tan pernah menjadi atlet panjat dari Singapura pada SEA Games tahun 2011 lalu. Tan dikenal sebagai pribadi yang baik dan memiliki jiwa petualang besar. Nampaknya, kebaikan Tan diturunkan dari kebaikan kedua orang tuanya.

Sungguh mulia hati dari orang tua Tan.