Brilio.net - Membaca ayat suci Al-Quran tentu merupakan hal yang biasa dilakukan oleh muslim di seluruh dunia. Meski begitu, tak semua orang mampu membacanya dengan suara yang merdu dan meneduhkan.
Beberapa orang memang dikaruniai suara yang merdu. Contohnya seperti bocah bernama Ahmad Azfar berikut ini. Ahmad Azfar mendadak menjadi perbincangan netter setelah rekamannya saat mengaji tersebar di media sosial.
Dalam rekaman tersebut, Ahmad yang hanya mengenakan kaus tampak luwes melantunkan ayat suci Al-Quran. Sesekali suaranya terdengar tinggi, sesekali pula terdengar rendah.
Bocah yang baru berusia 5 tahun itu pun melantunkannya di depan mikrofon. Ia juga tampak ditemani dan dibimbing oleh sang kakek yang duduk tak jauh darinya.
Tak beberapa lama, rekaman berdurasi 2 menit 47 detik ini pun langsung sukses menarik perhatian netizen. Banyak netter yang kemudian terkagum-kagum mendengar suara bocah yang berasal dari Malaysia ini.
"MasyaAllah merdu sekali bacaan ayat suci Al-Quran yg disampaikan oleh adik kita ni," komentar netter bernama Solehah Zul.
"MasyaAllah... Memang jarang sekali anak2 sekecil ini dapat mengalunkan bacaan Al-Quran," sambung akun dengan nama Syukur Ku.
Nah, kamu penasaran seperti apa suara merdu Ahmad Azfar? Yuk simak rekaman lengkapnya, seperti yang brilio.net lansir dari akun media sosial Siakapkely, Rabu (22/3), di bawah ini.
Recommended By Editor
- Wafat usia 68 tahun, ini 10 karya ilustrator komik Bernie Wrightson
- 10 Foto kesibukan bintang sepak bola Indonesia Bima Sakti usai pensiun
- Kisah mahasiswi lulus dengan IPK 3,89 ini tampar kamu yang suka malas
- Kisah perjuangan pensiunan jadi sopir taksi online ini bikin mewek
- Kisah ibu gendong anaknya yang lumpuh ini bikin netizen terharu