Arti mimpi tentang kopi yang memberi pertanda baik.
foto: freepik.com
4. Mimpi kopi pahit.
Kopi pahit dalam mimpi menjadi suatu pertanda yang buruk. Pasalnya, jika kamu bermimpi tentang kopi yang pahit, ini berkaitan dengan kesedihan dalam hidup. Sebab, kamu akan dikhianati oleh seseorang yang kamu percaya. Hal ini disebabkan karena sulitnya untuk saling memahami sehingga berujung pada perpisahan. Namun, kamu harus tetap tenang, karena di balik ini semua akan ada kebahagiaan yang lebih besar.
5. Mimpi kopi manis.
Sementara, jika kamu bermimpi kopi yang manis, ini menjadi suatu pertanda yang baik dalam hidupmu. Di balik pengalaman tidur ini, kabarnya kamu akan mendapat kebahagiaan dan momen menyenangkan yang tak terlupakan dalam hidupmu. Bisa saja kamu akan mendapatkan rezeki, kenaikan pangkat, atau sesuatu hal lain. Tak hanya itu, mimpi ini juga menjadi isyarat supaya kamu terus bekerja keras dan berjuang.
6. Mimpi kopi dengan susu.
Apabila kamu bermimpi tengah meminum kopi yang dicampur dengan susu, kabarnya mimpi ini membawa pertanda yang baik. Mimpi ini melambangkan adanya persatuan antara keluarga, teman, atau pasangan. Tak hanya itu, mimpi ini juga menunjukkan bahwa hubungan kamu dengan orang-orang terdekat akan semakin baik dan berjalan harmonis.
Recommended By Editor
- 9 Arti mimpi tentang laut, membawa pertanda positif dalam hidup
- 7 Arti mimpi orang tua meninggal menurut Islam dan primbon Jawa
- 9 Arti mimpi digigit kalajengking menurut primbon, punya makna khusus
- 9 Arti mimpi tentang gunung, harus siap hadapi tantangan
- 9 Arti mimpi tentang kacamata, melambangkan kedewasaan