Brilio.net - Air tebu menjadi salah satu minuman yang paling banyak ditemukan pada saat musim kemarau. Semua orang suka dengan aroma dan rasa air tebu yang sangat khas. Rasa manis alami bisa sangat menyegarkan dan menjadi pengganti energi tubuh yang hilang saat cuaca panas. Tak hanya melepas dahaga lho, rupanya manfaat air tebu bagi kesehatan sungguh sangat luar biasa.

Nah, berikut ini adalah manfaat tak terduga air tebu yang pastinya belum kamu tahu, seperti dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Minggu (28/2):

1. Untuk kecantikan kulit

foto: istimewa

Wanita sepertinya memang harus lebih sering mengonsumsi air tebu. Hal ini terbukti dari kandungan sebuah senyawa yang ditemukan dalam air tebu, yaitu asam alpha yang bisa bekerja untuk mengurangi semua efek penuaan dini, mencegah jerawat, dan menjaga kulit agar terlihat tetap lembut. Asam glikolat dalam air tebu sangat baik untuk menjaga kesehatan kulit wajah seperti mencegah kulit kusam dan berminyak.

2. Melawan dehidrasi

foto: ramesiamesin.com

Ketika musim kemarau maka potensi untuk terkena dehidrasi memang sangat besar. Air tebu mengandung berbagai jenis mineral tinggi seperti magnesium, zat besi, mangan, kalium, kalsium dan tentu saja kandungan elektrolit alami. Mengonsumsinya saat musim panas tidak hanya akan melawan rasa haus tapi juga bisa meningkatkan energi.

3. Meningkatkan pasokan energi tubuh

foto: boganusantara.com

Tebu mengandung sebuah senyawa aktif dan glukosa alami yang bisa meningkatkan energi untuk tubuh. Glukosa dan senyawa elektrolit dalam tebu bisa meningkatkan energi karena mendorong metabolisme dalam tubuh. Selain itu zat gula menjadi salah satu penambah energi yang paling besar terutama saat musim panas.

4. Menurunkan risiko penyakit ginjal

foto: perfourm.com

Penyakit ginjal memang tidak bisa terhindarkan terutama ketika tubuh tidak mendapatkan energi dari sumber protein. Ternyata air tebu mengandung protein yang bisa membantu ginjal untuk menyaring semua cairan termasuk darah dan air. Kandungan zat alkali yang alami dalam gula tebu juga bisa mencegah masalah ginjal. Konsumsi air tebu paling tidak dua kali dalam seminggu sudah bisa mengurangi resiko penyakit ginjal.

KLIK NEXT UNTUK MELIHAT KHASIAT LEBIH MENGAGUMKAN!

2 dari 2 halaman


5. Aman untuk penderita diabetes

foto: varput.wordpress.com

Penderita diabetes memang harus memilih sumber energi atau sumber manis dengan hati-hati. Gula tambahan dan semua jenis gula yang menyebabkan kadar gula tinggi tentu sangat dilarang. Tapi air dari gula tebu ternyata sangat bagus untuk penderita diabetes. Gula alami pada air tebu bisa menurunkan kadar gula darah karena kandungan glikemik gula yang sebenarnya lebih rendah daripada gula olahan lain.

6. Melawan kanker

foto: sawanila.com

Tebu adalah tanaman sumber gula yang memiliki kandungan antioksidan yang sangat kuat. Antioksidan yang termasuk dalam air tebu akan bercampur dengan mineral dari sumber makanan lain dalam tubuh. Reaksi ini sangat efektif untuk mencegah semua jenis kanker dan menurunkan risiko kanker payudara. Zat fitokimia dalam air tebu juga sama sekali tidak menimbulkan efek samping.

7. Mencegah penyakit infeksi lambung

foto: blog.mohdisa.com

Air tebu memang mengandung kalium dalam jumlah yang sangat tinggi. Kalium dibutuhkan oleh tubuh untuk mengendalikan otot dan syaraf serta menjaga kondisi kesehatan agar tetap baik. Kalium yang ditemukan pada air tebu yang bisa mencegah berbagai jenis infeksi pada lambung. Bahkan bisa mengatasi beberapa keluhan pencernaan seperti diare atau sembelit.

8. Mencegah kerusakan gigi

foto: thamrindahlan.blogspot.com
 
Kandungan mineral yang sangat tinggi dalam air tebu sangat efektif untuk mengatasi kerusakan gigi dan bau mulut. Mineral banyak dibutuhkan gigi untuk memperkuat struktur dan juga meningkatkan enzim khusus yang bisa mencegah bau mulut. Bahkan jika diminum secara teratur maka bisa meningkatkan kesehatan gigi dan membuat gigi menjadi lebih putih.

9. Mengatasi masalah kesehatan kuku

foto: foodspotting.com

Jika kamu kekurangan nutrisi maka hal pertama yang bisa dilihat adalah pada penampilan kuku. Biasanya pertanda awal dari kekurangan nutrisi untuk kuku adalah seperti kuku yang mudah rapuh, muncul bintik putih dan coklat serta keluar garis lurus pada kuku. Untuk mengatasi hal ini maka kamu bisa memenuhi nutrisi mineral dan sumber lain dari air tebu. Konsumsi air tebu bisa membuat kuku menjadi lebih kuat dan penampilan kuku juga lebih mengkilap.

10. Menjaga kesehatan tubuh karena kaya vitamin

foto: nadiamusa.net

Air tebu adalah salah satu nutrisi yang sangat lengkap. Air tebu memberikan beberapa jenis vitamin seperti vitamin A, vitamin C dan vitamin E. Selain itu kandungan flavonoid dan temuan senyawa fenolik dalam air tebu sangat berkhasiat untuk menjaga tubuh dari beberapa efek seperti infeksi dan peradangan. Bahan antioksidan juga sangat baik untuk mencegah semua jenis tumor dan kanker. Jadi secara umum gula tebu akan membantu menjaga sistem kekebalan tubuh.