Brilio.net - Ranjau darat menjadi salah satu senjata paling mematikan yang dipakai dalam Perang Dunia II. Meski Perang Dunia II (1939-1945) sudah berakhir 71 tahun yang lalu, namun ternyata keberadaan ranjau akibat perang ini masih banyak tersebar diberbagai belahan dunia.
Dilansir brilio.net dari Listverse, Kamis (7/4), berikut ini negara yang memiliki pesona alam yang indah namun menyimpan jutaan ranjau yang sangat menakutkan:
1. Somalia
foto : www.pinterest.com
Masyarakat Somalia harus menerima kenyataan hidup dengan ranjau di tanah mereka yang sewaktu-waktu bisa meledak. Catatan PBB merilis bahwa terdapat sekitar 1 juta ranjau aktif yang tersebar di beberapa tempat di Somalia.
2. Mozambik
foto : www.worldofwanderlust.com
Di balik keindahan pantai Mozambik ternyata penyimpan 3 juta ranjau aktif. Bahkan akibat ranjau, lahan di negera ini tidak dapat ditanami tanaman yang akhirnya menjadikan Mozambik sebagai salah satu negara miskin di Afrika.
3. Bosnia-Herzegovina
foto : www.nicolelabarge.com
Sama dengan Mozambik, Bosnia-Herzegovina pun memendam sekitar 3 juta ranjau. Republik Federal Sosialis Yugoslavia ini memiliki panjang sekitar 1100 kilometer dan itu berarti untuk setiap kilometernya hampir bisa ditemukan 2727 buah ranjau. Duh, ngeri banget ya.
4. Kuwait
foto : overseas-traveler.blogspot.com
Kuwait adalah salah satu negera dengan kekayaan minyak yang melimpah dan memiliki panorama alam yang indah. Meskipun demikian, ternyata Kuwait juga menyimpan catatan masa lalu yang kelam dengan tersebarnya 5 juta ranjau di negara tersebut.
5. Kamboja
foto : www.aptouring.com.au
Tiga dekade perang di Kamboja meninggalkan luka yang mendalam bagi seluruh masyarakat Kamboja. Bahkan sampai hari ini masyarakat masih merasakan dampak perang yang cukup mematikan dengan tertanamnya 10 juta ranjau di tanah mereka yang mengakibatkan berbagai warga sipil mengalami luka-luka.
Kamu nggak mengira kan? KLIK NEXT untuk melihat fakta mencengangkan lainnya.
6. Irak
foto : www.pinterest.com
Irak memang dikenal sebagai salah satu negara yang kondisi politiknya sering memanas dan mengakibatkan berbagai ketegangan antar negara. Ada 10 juta ranjau yang tersebar di Irak menjadi dampak dari perang yang berkepanjangan.
7. Afganistan
foto : badassafghanhippie.tumblr.com
Hidup dengan ranjau sudah dijalani oleh masyarakat Afganistan sejak tahun 1978. Masyarakat pun diimbau untuk tetap berhati-hati selama beraktivitas demi menghindari 10 juta ranjau yang tersebar di negara tersebut.
8. Angola
foto : creativelunatics.com
Perkiraan jumlah ranjau yang terdapat di Angola berkisar antara 10 hingga 20 juta yang setara dengan dua kali lipat jumlah penduduk Angola. Keberadaan ranjau benar-benar membatasi pergerakan masyarakat Angola.
9. Iran
foto : wildammo.com
Pemerintah Irak mengklaim bahwa masih terdapat 16 juta ranjau aktif di tanah mereka. Daerah subur yang hasil pertaniannya gagal total gara-gara ranjau adalah Kurdistan, Western Azerbaijan, Khuzestan dan Kermanshah.
10. Mesir
foto : www.ask-aladdin.com
Mesir baru saja mempublikasikan laporan terbaru bahwa di negara minyak tersebut terdapat sekitar 23 juta ranjau yang tersebar di beberapa daerah. Selama 15 tahun terakhir tujuh juta ranjau telah dibersihkan dan pembersihan masih berlangsung sampai hari ini.
Recommended By Editor
- 26 Hal keseharian ini terlihat sepele, tapi bisa bikin kamu emosi!
- 20 Meme pelajaran Fisika, bikin kamu ingat sulitnya hafalin rumus!
- 15 Meme Sonya Depari ini bakal bikin kamu pengen ditandai deh...
- 14 Meme seputar nikah yang bisa bikin ketawa sekaligus tersenyum kecut
- 20 Meme hujan ini bikin kamu ngakak & nggak kedinginan!