Brilio.net - Ular sering ditakuti oleh banyak orang karena mempunyai bisa yang berbahaya. Tak hanya itu, ular juga bisa meremukkan mangsanya lewat lilitannya. Bahkan, mangsa sebesar sapi juga pernah ditelan oleh seekor ular anaconda.
Oleh karena itu, kemunculan ular sering jadi tontonan. Meski demikian jarang sekali ada yang mau menjadikan ular sebagai peliharaan.
Tapi bocah berusia 7 tahun dari India tengah ini berbeda dari orang pada umumnya. Sejak kecil, dirinya sudah berteman akrab dengan ular buas seperti kobra. Uniknya, ular-ular berbisa ini juga diajak mandi bareng dan melakukan berbagai kegiatan sehari-hari lainnya.
Bocah bernama Devesh Adivasi ini memang memiliki nyali yang tak ada tandingannya. Dilansir brilio.net dari odditycentral, Senin (19/11), orangtuanya mengaku Devesh Adivasi sudah mengenal ular sejak berusia tiga tahun. Pertemuan pertamanya dengan ular terjadi di hutan dekat rumahnya. Sejak saat itu, ular-ular tersebut terlihat jinak saat berada di dekat Devesh Adivasi.
Kedekatan bocah berusia 7 tahun ini dengan ular tentu mengkhawatirkan orangtuanya. "Kita sudah berusaha agar Devesh tak terlalu akrab dengan ular-ular berbisa tersebut, tapi apa daya," ujar orangtuanya.
Sampai sekarang, aksi mengherankan Devesh Adivasi ini jadi tontonan warga sekitar. Devesh Adivasi terlihat sangat santai saat bermain bersama ular-ular tersebut. Kamu pasti merinding melihat kisah Devesh Adivasi? yuk simak deretan potret kesehariannya bersama ular-ular berbisa.
1. Ular-ular tersebut tampak terlihat nyaman berada di samping bocah tersebut.
2. Teman-temannya hanya bisa melihat dari kejauhan saat Devesh bersama ularnya.
3. Saking dekatnya, ular tersebut diajak mandi bareng.
4. Ular kobra tersebut diberi minum susu agar tumbuh sehat.
5. Devesh tampak sangat santai mengelus dan merawat ular kobranya.
6. Orang lain tentu tak akan berani melakukan aksi ekstrim seperti ini.
7. Kemana-mana, ular kobra ini selalu menjadi teman setia Devesh.
8. Devesh tak takut dengan gigitan ular kobra yang mematikan.
9. Ular kobra tersebut tampak santai saat dimandikan.
10. Devesh memang sangat menyayangi peliharaan ular kobranya tersebut.
Recommended By Editor
- Kisah terungkapnya sumber suara aneh di loteng ini bikin syok
- 10 Cara atasi kebotakan, ada yang pakai sperma kerbau
- 12 Desain toilet gagal ini bikin kamu nggak kebelet lagi
- 7 Potret hasil memasak di Antartika ini bikin geleng-geleng kepala
- 8 Pajak paling aneh di dunia, tumbuhin jenggot harus bayar mahal