Brilio.net - Nama Briptu Nabhani Akbar berhasil viral dan menjadi sorotan. Aksi viralnya tersebut terjadi saat ia melantunkan ayat suci Al Quran.
Polisi asal Aceh ini kini diketahui tengah bertugas sebagai pasukan pengaman PBB. Ia dikirim oleh Indonesia untuk bertugas di Sudan.
Luar biasanya lagi, saat berada disana, Briptu Nabhani Akbar selalu menyempatkan waktu untuk mengajari anak-anak di Sudan mengaji. Sambil memakai seragam lengkap dan menenteng senjata, ia membersamai anak-anak di Sudan belajar Tahsin.
Tak hanya kepribadiannya yang mendapat decak kagum, paras tampan yang ia miliki juga tak jarang bikin siapapun yang melihatnya jatuh hati.
Berikut 10 potret Briptu Nabhani Akbar, seperti dilansir brilio.net dari akun Instagram @nabhaniakbar439, Selasa (8/12).
1. Ini dia potret Briptu Nabhani Akbar.
2. Berasal dari Aceh, polisi ganteng ini merupakan seorang Qari.
3. Saat ini ia tengah menjadi pasukan pengamanan PBB dari Indonesia yang dikirim ke Sudan.
4. Briptu Nabhani Akbar pun viral dalam sebuah video yang sedang mengajari anak di Sudan mengaji.
View this post on Instagram
5. Sosok berprestasi, ia beberapa kali memenangkan lomba dalam membawa ayat suci Al Quran.
6. Selain memiliki puluhan ribu penggemar di Instagram, Briptu Nabhani Akbar juga aktif di YouTube.
7. Ia memiliki ribuan subscribers di channel YouTube-nya.
8. Lewat beberapa unggahan videonya, Briptu Nabhani Akbar kerap melantunkan shalawat dengan suaranya yang merdu.
9. Begini penampilan Nabhani Akbar tanpa seragam polisi.
10. Berparas tampan dan gagah, ia pun banyak curi perhatian warganet.
Recommended By Editor
- Deretan pesepak bola Indonesia ini berprofesi sebagai polisi
- Tak banyak diketahui, orang tua 7 seleb ini ternyata berprofesi polisi
- 10 Potret Muhammad Chaerul, polisi yang viral saat demo UU Cipta Kerja
- Viral polwan jaga kantor Bawaslu sambil gendong anak yang tertidur
- Cerita polisi patungan Rp 550 ribu bantu driver ojek online kena tipu